Link Penggumuman SKD CPNS 2024, Lengkap dengan Jadwal hingga Tahap Selanjutnya

Rabu 20-11-2024,12:30 WIB
Reporter : Viza Aulia Zahra
Editor : Putri Indah

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID – Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 resmi dimulai pada Minggu (17/11/2024) dan akan berlangsung hingga Selasa (19/11/2024). 

Para peserta seleksi kini dapat memantau hasil ujian mereka melalui situs resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) atau sesuai dengan jadwal dari instansi masing-masing.

Link penggumuman SKD CPNS 2024

Hasil SKD CPNS 2024 diumumkan melalui laman resmi BKN sesuai dengan jadwal dari masing-masing instansi. 

Berikut link-nya:

https://sscasn.bkn.go.id

Cara cek hasil pengumuman SKD CPNS 2024

Berikut cara cek hasil pengumuman SKD CPNS 2024:

  1. Masuk ke laman https://sscasn.bkn.go.id/ Klik "Login" atau "Masuk" di pojok kanan atas
  2. Masuk menggunakan akun masing-masing peserta
  3. Input Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan password, lalu klik "Masuk"
  4. Setelah berhasil masuk, akan ditampilkan resume pendaftaran beserta keterangan kelulusan SKD CPNS 2024.

Jadwal pengumuman hasil SKD CPNS 2024

Merujuk pengumuman Surat Nomor: 02/PAN/PEL.BKN/CPNS/IX/2024 tentang Penyesuaian Jadwal Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Badan Kepegawaian Negara Tahun Anggaran 2024 mengenai kapan pengumuman hasil SKD CPNS 2024, jadwal pengumuman hasil SKD CPNS 2024 dimulai pada 17-19 November 2024. 

Berikut rinciannya:

  • Jadwal pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober sampai 14 November 2024
  • Pengolahan nilai SKD CPNS: 23 Oktober s.d. 16 November 2024
  • Pengumuman hasil SKD CPNS: 17 s.d. 19 November 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS Non-CAT: 20 November s.d. 17 Desember 2024
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 29 November s.d. 3 Desember 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS: 9 s.d. 20 Desember 2024
  • Integrasi nilai SKD dan SKB CPNS: 17 Desember 2024 s.d. 4 Januari 2025
  • Pengumuman hasil CPNS 2024: 5 s.d. 12 Januari 2025

Cek ranking SKD CPNS 2024 di YouTube BKN

Peserta dapat memantau ranking dan live score pada kanal YouTobe BKN. BKN menyiarkan secara langsung skor SKD di kanal YouTube kantor regional atau Unit Pelaksana Tugas (UPT).

Perankingan melalui live score BKN ini berdasarkan lokasi dan sesi ujian tertentu, alias bukan hasil secara nasional.

Berikut caranya:

  1. Buka YouTube, kemudian cari kanal resmi kantor regional atau Unit Pelaksana Tugas (UPT) sesuai lokasi ujian di kolom pencarian.
  2. Setelah itu, pilih video Live Score dari instansi, lokasi, dan sesi ujian yang ingin diketahui
  3. Kemudian cari nama peserta dan lihat ranking dan skor pada layar.
Kategori :