Pilpres Amerika 2024: Kamala Harris vs Donald Trump, Ketatnya Persaingan Siapa Jadi Pemenang?

Rabu 06-11-2024,14:28 WIB
Reporter : Dimas Satriyo
Editor : Dimas Satriyo

Radarpena.co.id,Jakarta - Warga Amerika Serikat akan menentukan siapa presiden mereka yang baru dalam pemilihan umum yang akan ditutup pada Selasa, 5 November 2024 waktu setempat.

Setelah pemungutan suara ditutup, bisa jadi siapa pemenang Pilpres AS 2024 baru akan diketahui dalam kurun waktu berjam-jam, berhari-hari, bahkan berminggu-minggu.

Hal ini akan bergantung pada seberapa ketat kontestasi kali ini.

BACA JUGA:Kamala Harris Sebut Donald Trump 'Penuh Kebohongan' di Podcast 'Call Her Daddy'

BACA JUGA:Donald Trump Ditembak saat Kampanye Pilpres AS, Secret Service Pastikan Aman

 

Apa hasil Pilpres AS sejauh ini?

Hasil sementara sesuai dengan apa yang diprediksi: Trump mempertahankan kekuasaannya di negara-negara bagian yang secara tradisional dikuasai Partai Republik. Adapun Harris menguasai wilayah-wilayah yang memang selama ini dikuasai Partai Demokrat.

Negara-negara bagian yang dapat menentukan pemilihan presiden 2024 sejauh ini belum merilis hasil pemungutan suara.

Pada awal Juli lalu, Wakil Presiden AS Kamala Harris tampil di sebuah festival budaya kulit hitam di New Orleans, membagikan kisah tentang perjalanan hidup dan pencapaiannya selama di Gedung Putih.

Kegiatan itu merupakan acara yang rutin dihadiri oleh Kamala - wakil presiden perempuan, berkulit hitam, dan keturunan Asia Selatan pertama di AS - sepanjang masa jabatannya selama tiga setengah tahun belakangan.

Harris biasanya diikuti oleh kelompok pers yang jauh lebih kecil jumlahnya dibandingkan Presiden Joe Biden. Namun saat itu jumlahnya meningkat.

BACA JUGA:Donald Trump Ditembak, Istana Jamin Keamanan Jokowi

Sekelompok anggota Partai Demokrat yang berada ribuan kilometer jauhnya di Washington mulai mempertimbangkan Harris untuk menjadi kandidat utama partai tersebut untuk melawan Donald Trump.***

Kategori :