JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Jadwal pertandingan Liga Inggris 2024-2025 pekan ketujuh yang mempertemukan Manchester City vs Fulham pada 5 Oktober 2024.
Duel lanjutan Premier League The Citizens menjamu The Cottagers yang akan dihelat langsung di Etihad Stadium, kick off dimulai pada pukul 21.00 WIB.
Bagi kamu penggemar sepakbola jangan lewatkan pertandingan seru kedua tim melalui layaan live streaming di Champions TV 5 dan Vidio, link tersedia di akhir artikel.
Diprediksi pertandingan akan berjalan dengan seru dan sengit, The Citizens memiliki peluang menang di kandang sendiri dan lebih diunggulkan.
Saat ini Manchester City berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris dan mengemas 14 poin.
Sementara Fulham berada di posisi ke enam klasemen Premier League dan mengumpulkan 11 poin.
BACA JUGA:Prediksi Liverpool vs Bologna Liga Champions 3 Oktober 2024, The Reds Tanpa Jota
Pasukan Pep Guardiola merupakan tim terkuat dan juara bertahan usai meraih empat kali kemenangan dan dua kali imbang.
Namun meskipun begitu, Manchester City tak bisa memandang remeh tim tamu yang juga berhasil meraih tiga kali kemenangan, dua kali imbang dan menelan satu kali kekalahan.
Pada pekan keenam Liga Inggris, Manchester City tanpa kemenangan di kandang Newcastle United dengan skor 1-1, sementara Fulham memiliki modal kemenangan laga kandang dengan skor 1-0 lawan Nottingham Forest.
Sementara pada laga Liga Champions, Manchester City berhasil menang telak atas Slovan Bratislava dengan skor 4-0.
Laga ini juga menjadi peluang buat Erling Haaland untuk bisa membawa The Citizens meraih poin penuh.
Erling Haaland telah berhasil mencetak 10 gol dari total 14 gol yang diraih oleh Manchester City.
Namun dalam laga ini, Nathan Ake dan Rodri masih belum bisa memperkuat Manchester City dikarenakan cedera.