Tips Cerdas: Beda Labubu Asli dan Palsu

Senin 23-09-2024,12:00 WIB
Reporter : Dimas Satriyo
Editor : Dimas Satriyo

JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Ranah media sosial sedang ramai dengan boneka labubu yang mendadak viral di media sosial.

Umumnya, boneka labubu dijadikan gantungan tas dengan berbagai pakaian yang bisa dilepas pasang.

Melansir dari Tatler, karakter boneka labubu pertama kali diciptakan oleh seniman kelahiran Hong Kong Kasing Lung yang dikenali dari telinga runcing, senyum nakal, serta gigi tajam.

Labubu awalnya menjadi bagian dari kelompok makhluk nakal yang disebut The Monster.

BACA JUGA:Labubu: Peri Viral, Koleksi Berharga Fantastis Favorit Lisa Blackpink

Tahun 2019, sang kreator bekerja sama dengan Pop Mart Tiongkok hingga berbagai boneka labubu akhirnya dirilis dan menjadi populer semenjak Lisa dan Rose BLACKPINK memamerkannya.

Meski viral di media sosial dengan harga melambung tinggi, rupanya ada boneka labubu palsu yang dijual di pasaran.

Melansir dari unggahan TikTok @artospateid, begini cara mengetahui beda labubu asli dan palsu.

BACA JUGA:Labubu: Peri Viral, Koleksi Berharga Fantastis Favorit Lisa Blackpink

1. Kemasan

Kemasan labubu asli memiliki warna mencolok dan ukuran lebih besar. Kemasan palsu biasanya berukuran lebih kecil dengan warna cenderung krem.

Detail lain seperti kualitas cetakan, ddesain logo, serta informasi produk pada kemasan juga berbeda.

Kemasan asli memiliki detail lebih tajam dan jelas sementara yang palsu biasanya punya detail cetakan kurang baik.

2. Bentuk

Bentuk fisik labubu asli dan palsu bisa dilihat lebih jelas melalui bentuk kaki.

Kategori :