No Ribet! Inilah Resep Ayam Palekko ala Chef Martin Praja yang Endul, Cocok untuk Menu Makan Siang

Minggu 18-08-2024,11:10 WIB
Reporter : Puspa Sari Dewi
Editor : Putri Indah

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk memanjakan lidah dalam menyantap hidangan lezat. Salah satunya adalah dengan mencoba masakan khas Bugis, yakni ayam palekko.

Ayam palekko merupakan salah satu hidangan tradisional khas Bugis, terbuat dari ayam yang dimasak dengan bumbu khusus dan kemudian disajikan dengan kuah kental dan beraroma sedap. 

Buat kamu yang ingin mencoba masakan lezat ini, jangan khawatir! Kini kamu bisa membuat ayam palekko sendiri di rumah dengan resep ala Chef Martin Praja yang mudah dan praktis. 

Berikut adalah resepnya. Jangan lupa catat dan recook, ya!

Resep Ayam Palekko ala Chef Martin Praja 

Dikutip Radarpena dari Instagram @indonesiansimple, inilah resep ayam palekko ala Chef Martin Praja yang endul dan mudah untuk diikuti langkah pembuatannya. Yuk, simak!

BACA JUGA:

Bahan 1: Bumbu Halus

  • 10 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 buah cabe merah
  • 5 buah cabe rawit
  • 3 cm jahe
  • 3 cm lengkuas 
  • 3 batang serai
  • 1 sdt kunyit bubuk
  • 5 sdm air

Bahan 2:

  • 4 sdm minyak goreng (untuk menumis)
  • 4 lembar daun jeruk
  • 750 gram paha ayam fillet (potong-potong)
  • 200 ml air
  • 1½ sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt merica bubuk

Cara Membuat:

  1. Haluskan semua bahan 1 dengan blender.
  2. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus dan daun jeruk.
  3. Masak hingga bumbu matang.
  4. Masukkan ayam, masak hingga berubah warna.
  5. Masukan air, garam, gula, dan merica bubuk, didihkan.
  6. Setelah mendidih, kecilkan api dan masak hingga air menyusut.
  7. Setelah menyusut, angkat ayam palekko dan sajikan dengan nasi putih hangat.

BACA JUGA:

Itulah resep ayam palekko ala Chef Martin Praja yang dapat kamu coba di rumah. Selain mudah dan praktis, hasilnya juga enak dan lezat. Ayam yang dimasak dengan bumbu ini akan memanjakan lidahmu dan keluarga saat makan siang. 

Selamat mencoba resep ayam palekko ala Chef Martin Praja yang endul ini. Nikmati hidangan lezat dari Sulawesi Selatan yang kaya akan rasa dan aroma. No ribet, tapi tetap enak dan menyenangkan!

Kategori :