Sebut Pansos Kepenolong Dali Wassink, Rebecca Klopper: Aku Minta Maaf, Aku Asbun

Sabtu 20-07-2024,11:04 WIB
Reporter : Marta Saras
Editor : Marta Saras

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Rebecca Klopper salah satu sahabat Jennifer Coppen dan mendiang Yitta Dali Wassink meminta maaf atas reaksinya terhadap salah satu unggahan video di salah satu platform media sosial @bmkr_ lantaran mengunggah video yang memperlihatkan Dali sedang mengalami kecelakaan di Pulau Dewata. 

Rebecca Klopper menganggap video itu tidak pantas diunggah ke media sosial karena kasihan dengan keluarganya. Dia pun meminta video itu di-take down dan bahkan menuding orang yang telah menolong Dali itu mau pansos.

Sebelum kabar kecelakaan tersebut mencuat, beredar rekaman video di media sosial yang menyorot seorang pria terkapar usai jatuh dari sepeda motor. Rupanya, pria dalam video tersebut diyakini sebagai suami Jennifer Coppen.

Sayang, perekam yang mengaku ikut menolong Dali Wassink setelah ambulans datang, malah dicemooh warganet lantaran ia disangka pansos. Rebecca Klopper dan sejumlah netizen pun ramai-ramai meminta orang tersebut menghapus video unggahannya. 

BACA JUGA:

Rebecca Klopper mendesak perekam untuk menghapus videonya dengan menulis "Takedown". Mantan pacar Fadly Faisal juga kedapatan menuding si perekam sedang melakukan pansos.

"Menurut aku sih enggak etis banget nyari panggung dengan ngepost foto orang dalam keadaan kayak gitu. At least punya hati nurani sedikit untuk keluarganya yang sedang berkabung," tulis Rebecca Klopper yang masih dipenuhi perasaan emosional.

Hingga berjam-jam kemudian, perekam akhirnya menghapus video itu. Perekam yang memiliki akun media sosial @bmkr_ juga menyangkal sedang panjat sosial, mengaku tak tahu identitas pria yang ia sorot.

"Gini loh, kita semua yang di lokasi nggak ada yang tahu identitas beliau, nggak ada yang berani angkat, saya pun ngebantu ngangkat ketika ambulance sudah datang, terus aku pansos dari mananya?" tulis si perekam.

Setelah menyadari kesalahannya, Rebecca Klopper akhirnya minta maaf dalam unggahannya di akun media sosial. Dia merasa terlalu gegabah sehingga salah dalam mengambil kesimpulan.

"Aku nggak mau masalah ini jadi panjang. Aku minta maaf secara publik karena aku sudah menyakiti perasaan orang dan merugiin orang. Aku minta maaf aku asbun, asal ngomong, asal ngatain orang pansos," ujar Rebecca Klopper dalam video unggahannya di Instagram.

BACA JUGA:

Dia pun mengakui sudah salah dalam menilai Bima si pemilik akun yang menolong suami Jennifer Coppen saat mengalami kecelakaan pada Kamis, 18 Juli 2024  waktu dini hari. Dia pun menyebut Bima merupakan orang yang baik.

"Aku sudah minta maaf secara pribadi sebenarnya, tapi aku merasa juga harus minta maaf secara publik karena ini sudah kemana-mana," ungkap Rebecca Klopper.

Permintaan maaf ini akhirnya dilakukan setelah pemilik akun @bmkr_ melakukan klarifikasi atas tudingan Rebecca Klopper yang menuduhnya mau pansos. Bima pun keberatan atas tuduhan itu karena dia mengunggah video itu tanpa ada tujuan mau pansos sama sekali.

Kategori :