JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Untuk mengisi Waktu liburan sekolah ada banyak cara yang bisa dilakukan oleh anak-anak.
Dan yang paling banyak dilakukan adalah bermain game, baik secara sendiri ataupun Bersama dengan teman sebaya atau onlinenya.
Ada banyak jenis game yang bisa dimainkan, bisa secara online maupun offline. Akan tetapi tidak semua game bisa dimainkan oleh segala jenis umur.
Orangtua harus bisa memberikan edukasi dan mengawasi lebih ketat dengan permainan yang dipilih oleh anak.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Game Online untuk Anak dan Remaja, Mampu Melatih Perkembangan Diri
Salah satu jenis game yang bisa dimainkan oleh segala kalangan umur adalah game survival. Permainan ini tentunya menantang dan mengasah kemampuan otak untuk dimainkan.
Seperti makna dari kata survival yang berarti bertahan hidup, di mana nantinya para pemain baik secara indivivual atau berkelompok akan mencoba untuk bisa bertahan hidup agar bisa memenangi game tersebut.
Game survival ini termasuk dalam genre aksi dan pertualangan sehingga akan mengeksplor suatu tempat atau daerah tertentu demi bertahan hidup.
Tertarik untuk memainkannya? Yuk simak rekomendasi game survival yang bagus untuk dimainkan segala jenis umur terutama anak-anak:
Game Survival di Smartphone
Ada game survival offline yang ternyata bisa dimainkan dengan menggunakan ponsel, yaitu:
1. No Way to Die
No Way to Die adalah game survival offline yang ringan sehingga bisa memainkannya dengan mudah.
Jadi, kita akan bertahan hidup di suatu lokasi tertentu dengan mengumpulkan beberapa item yang dibutuhkan untuk membangun shelter perlindungan.