JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Perusahaan asal China bernama Pang Dong Lai memberlakukan "cuti tidak bahagia" bagi pegawainya yang tengah bersedih.
Umumnya, pegawai mendapatkan cuti dari perusahaan ketika sakit, menikah, melahirkan, atau ada kepentingan urgen lainnya.
Pang Dong Lai merupakan perusahaan pengecer yang berdiri sejak Maret 1995 di Provinsi Henan, China.
Perusahaan ini fokus menjual produk-produk ke pusat perbelanjaan besar.
Jaringan supermarket yang sudah besar ini menawarkan "cuti tidak bahagia" selama maksimal 10 hari setiap tahun.
Izin cuti bahkan bisa dijalankan tanpa persetujuan manajer.
Kebijakan ini membuat para pegawai dapat tidak perlu bekerja saat tengah merasa sedih, cemas, patah hati, atau kondisi psikis lainnya.
Kepala perusahaan Pang Dong Lai sekaligus taipan ritel China, Yu Dong Lai menjelaskan alasannya memberikan 10 hari cuti tambahan bagi pegawai yang tengah tidak bahagia.
BACA JUGA:7 Manfaat Bunga Telang yang Baik untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Melancarkan Haid
“Setiap orang mempunyai saat-saat ketika mereka tidak bahagia, jadi jika Anda tidak bahagia, jangan datang bekerja,” ujarnya.
Yu menegaskan, permohonan cuti tidak bahagia tidak dapat ditolak oleh manajemen.
Pihak yang menolak dinyatakan melakukan pelanggaran.
Dia meyakini, kebijakan ini akan memberdayakan para pegawai untuk menentukan waktu istirahatnya sendiri.