JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Sebuah studi terbaru menunjukkan siapa turis paling royal di seluruh Asia.
Dan Selamat! ternyata turis dari Indonesia masuk dalam jajaran itu.
Dikutip dari VN Express pada Kamis 20 Juni 2024, studi itu dilakukan oleh Merchant Machine, sebuah perusahaan bisnis asal Inggris.
Melalui situs resminya, perusahaan itu menobatkan 10 negara dengan belanja terbesar saat liburan.
BACA JUGA:Terungkap, Virgoun Ditangkap Lagi Berduaan dengan Cewek di Dalam Kamar Kos, Siapa Dia?
Dan... juara Asia adalah Korea Selatan.
Rata-rata turis Korsel menghabiskan uang USD 3.040 atau Rp 49,7 jutaan saat liburan ke luar negeri.
Di urutan kedua adalah negara Singapura dengan pengeluaran rata-rata USD 2.966 atau setara dengan Rp 48,5 jutaan.
Setelah itu diikuti oleh warga Taiwan yang duduk di peringkat ketiga dengan pengeluaran USD 2.096 atau setara Rp 34,2 jutaan.
Wisatawan Indonesia sendiri berada di urutan keempat dengan pengeluaran rata-rata USD 1.861 atau Rp 30,4 jutaan per perjalanan.
Sementara dalam kategori dunia, turis Indonesia mengisi peringkat ke delapan.
Cara Belanja Murah di Luar Negeri
1. Tetapkan Limit Belanja