Begitu juga dengan Arab Saudi yang mengatakan pihaknya bersedia membantu upaya pencarian.
Uni Emirat Arab dan Kuwait juga menyatakan siap untuk mendukung Iran dalam memaksimalkan pencarian Raisi.
Dikhawatirkan tidak ada yang selamat
Tim penyelamat yang sudah mencapai lokasi jatuhnya helikopter yang mengangkut Presiden Iran, Ebrahim Raisi mengkhawatirkan bahwa tidak ada korban yang selamat dalam insiden ini.
“Sepertinya tidak ada yang selamat,” sebut laporan dari saluran berita Iran, IRINN dan Mehr News, dikutip Senin 20 Mei 2024.
1. Helikopter jatuh di pegunungan dekat Azerbaijan Timur
Helikopter yang membawa Raisi dan rombongan pejabat Iran ini mengalami kecelakaan, Minggu 19 Mei 2024 waktu setempat.
Awalnya, komunikasi terakhir terlacak ada di dekat Jolfa, Azerbaijan timur.
Sehari sebelumnya, Raisi memang berada di negara tetangga Iran, Azerbaijan untuk meresmikan sebuah bendungan bersama Presiden Ilham Aliyev.
Laporan terakhir menunjukkan bahwa lokasi jatuhnya helikopter ini berjarak sekitar 100 kilometer dari Kota Tabriz, dekat sebuah desa bernama Tavil.
BACA JUGA:Saka Tata Mantan Terpidana Kasus Pembunuhan Vina yang Klaim Tak Kenal dengan Korban
BACA JUGA:Syarat Bantuan Pengadaan Pakaian Seragam Sekolah untuk Siswa SD SMP SMA dari Pemerintah
2. Belum ada pernyataan resmi dari pemerintah Iran
Sampai saat ini belum ada pernyataan resmi dari pemerintah Iran terkait kabar tewasnya Raisi dan Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian.