JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Dalam ajarannya Nabi Muhammad saw. mengajarkan, setiap muslim dianjurkan membatalkan ibadah puasanya dengan makan kurma dan minum air.
Di balik anjuran tersebut, ternyata kurma menyimpan sederet manfaat baik untuk kesehatan apabila buah ini dikonsumsi dengan cermat.
Apalagi, salah satu manfaat kurma adalah bisa meningkatkan metabolisme dan sistem kekebalan tubuh. Selain itu, buah kurma juga kaya akan vitamin, zat besi, dan kalsium, yang dibutuhkan oleh tubuh selama kita menjalankan ibadah puasa.
Mengutip buku 80 Hadits Pilihan Beserta Biografi Perawi dan Faedah Ilmiyah oleh DR. Muhammad Murtaza bin Aish disebutkan sebuah hadits dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu, Rasulullah SAW bersabda:
BACA JUGA:
- 10 Manfaat Senam Yoga yang Perlu Diketahui, Salah Satunya Baik Untuk Jantung dan Paru-Paru
- Veneer Gigi Aman atau Tidak? Ternyata Begini Persiapan yang Harus Dilakukan
نِعْمَ سَحُورُ الْمُؤْمِنِ التَّمْرُ
Artinya: "Sebaik-baik sahurnya seorang mukmin adalah Tamar (kurma kering)." (HR Abu Dawud)
Ada beberapa makna yang terkandung dari hadits tersebut, berikut penjelasannya:
- Disunnahkan untuk sahur dengan kurma. Ini merupakan sunnah yang banyak dilalaikan oleh masyarakat, mereka mengira kurma hanya sunnah untuk berbuka saja.
- Kurma adalah buah yang diberkahi, dan memakannya ketika sahur merupakan keberkahan di atas keberkahan.
- Makan sahur akan membantu dalam melakukan kewajiban dan ketaatan. Maka seorang muslim harus selalu melakukannya. Makan sahur bisa dengan makanan sedikit atau banyak sebagaimana bisa dengan hanya makan kurma, bahkan bisa dengan hanya minum air putih saja, namun sahur dengan kurma lebih utama.
Lalu, apa saja manfaat buah kurma dan mengapa baik jika mengonsumsinya saat bulan puasa? Berikut beragam manfaat buah kurma terutama dikonsumsi saat bulan puasa Ramadhan:
Mengurangi Rasa Haus
Biasanya buah kurma dijadikan makanan untuk berbuka puasa. Namun manfaat buah kurma bisa didapatkan juga jika dimakan saat sahur. Kandungan mineral pada kurma yang cukup tinggi dapat membantu Anda agar tidak cepat merasa haus saat seharian berpuasa. Biasanya saat sahur disarankan untuk mengonsumsi 3 butir buah kurma, seperti yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad.
Mengurangi Lapar
Manfaat buah kurma selanjutya yaitu untuk mengurangi rasa lapar. Kandungan serat yang dimiliki kurma, dan kandungan gula yang cukup tinggi pada buah kurma, dapat membuat akan lebih cepat merasa kenyang. Dan jika buah kurma dikonsumsi saat berbuka puasa sebagai takjil, maka akan baik bagi dalam mengurangi asupan kalori berlebih disaat berbuka puasa. Dan ketika dikonsumsi saat sahur, buah kurma yang memiliki kandungan glukosa lambat lepas ini, baik sebagai cadangan energi saat akan menjalankan berpuasa. Tetapi tetap jangan berlebihan saat mengonsumsinya, cukup 3 saja agar tubuh Anda tidak kelebihan gula.