BACA JUGA:7 Tips Mendidik Anak agar Tak Kecanduan Gadget yang Perlu Orang Tua Ketahui
4. Telur
Anada harus tahu bahwa telur merupakan salah satu sumber protein hewani yang cukup mudah dan memiliki harga yang terjangkau.
Telur mengandung banyak nutrisi yang baik untuk perkembangan anak, seperti: protein, vitamin, lemak, dan mineral.
Tidak hanya dengan digoreng atau direbus, telur juga bisa diolah dengan berbagai macam cara untuk bisa meningkatkan hawa nafsu makan sang anak.
Menyajikan makanan dengan bahan utama telur yang menggugah selera, diharapkan mendorong juga pertumbuhan berat badan pada anak.
5. Daging ayam
Khusus untuk daging ayam, anda bisa mengkreasikannya menjadi berbagai macam hidangan yang disukai anak-anak.
Selain mudah diolah, daging ayam memiliki kandungan protein yang mudah dicerna oleh pencernaan buah hati.
dalam daging ayam mengandung protein yang dapat membantu menambah masa otot yang tentu saja berpengaruh pada kenaikan berat badan anak.
Biar tidak monoton, anda bisa mengolah daging ayam menjadi beragam masakan, seperti nugget ayam, sup, bakso, hingga ayam goreng tepung yang sangat disukai anak kecil.
Nah demikian beberapa makanan yang orangtua bisa berikan kepada anak untuk bisa menambah berat badan. Sehingga sang buah hati memiliki berat badan yang ideal dan pertumbuhan anak tidak terganggu sejak dini.
Semoga bermanfaat.