Airlangga Sebut Inflasi Indonesia Salah Satu yang Terendah di Antara Negara G20

Rabu 31-01-2024,13:00 WIB
Reporter : Puspa Sari Dewi
Editor : Lebrina Uneputty

BACA JUGA:

Langkah-langkah ini mencerminkan komitmen pemerintah dalam menjaga stabilitas ekonomi dan kesejahteraan sosial di tengah dinamika ekonomi global dan tantangan internal.

Berikut ini 7 langkah strategis yang disepakati dalam HLM TPIP untuk konsisten menjaga inflasi IHK dalam kisaran sasaran 2,5±1% pada 2024, seperti dikutip dari Instagram @airlanggahartarto_official:

1) pelaksanaan kebijakan moneter dan fiskal yang konsisten dengan upaya mendukung pengendalian inflasi dan mendorong pertumbuhan ekonomi; 

2) pengendalian inflasi kelompok 'volatile food' agar dapat terkendali di bawah 5%, dengan fokus pada komoditas beras, aneka cabai, dan aneka bawang; 

3) Menjaga ketersediaan pasokan dan kelancaran distribusi pangan untuk memitigasi risiko jangka pendek, termasuk mengantisipasi pergeseran musim panen dan peningkatan permintaan menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN).

4) Memperkuat ketahanan pangan melalui upaya peningkatan produktivitas dan hilirisasi pangan; 

BACA JUGA:

5) Memperkuat ketersediaan data pasokan pangan untuk mendukung perumusan kebijakan pengendalian inflasi; 

6) Memperkuat sinergi TPIP-TPID antara lain melalui Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP); 

7) Memperkuat komunikasi untuk menjaga ekspektasi inflasi.

 

Sebelumnya, pada tahun 2023, Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan bahwa inflasi mencapai level terendah dalam dua dekade terakhir. 

Dengan tingkat inflasi tahunan sebesar 2,61 persen dan inflasi bulanan sebesar 0,41 persen pada Desember 2023, hasil ini menunjukkan stabilitas ekonomi yang positif. 

Amalia Adininggar Widyasanti, Plt Kepala BPS, menegaskan bahwa angka ini tidak hanya mencerminkan performa tahun tersebut, tetapi juga menjadi inflasi terendah selama dua dekade, kecuali pada periode 2020 dan 2021 yang terdampak pandemi. 

Pernyataan ini disampaikan dalam konferensi pers virtual pada 2 Januari 2024.

Kategori :