Mirip Suzuki Jimny, Wuling Perkenalkan Mobil Listrik Baojun Yep Bergaya SUV, Harganya Gak Sampe Rp200 Juta!

Kamis 18-01-2024,06:01 WIB
Reporter : Verly
Editor : Dery Sutardi

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - China seperti tidak kehabisan dalam memproduksi mobil, kali ini beredar kabar salah satu produsen otomotif besar memproduksi mobil listrik SUV mirip Suzuki Jimny.

Disebutkan juga, mobil listrik SUV ini harganya sangat terjangkau bahkan tidak sampai dengan Rp200 juta.

Memperkenalkan mobil listrik SUV bernama Baojun Yep di China, kendaraan yang disebutkan dibanderol dengan harga Rp 177 juta jika dirupiahkan.

Yang menjadi keunggulan dalam kendaraan listrik ini adalah menggunakan pabrikan Wuling untuk desain eksteriornya.

Melihat sekilas tampilan mobil listrik ini mirip dengan Suzuki Jimny, dengan konsep kendaraan kotak namun versi mungilnya.

Mobil listrik Baojun Yep memiliki dimensi panjang 3.381 mm, lebar 1.685 mm, tinggi 1.721 mm, dan wheelbase 2.110 mm.

Tidak hanya itu, Wuling juga menyematkan motor listrik dengan besaran tenaga 67 hp dan torsi 140 Nm dengan sistem penggerak roda belakang. 

BACA JUGA:Belum Resmi Meluncur, 3 Mobil Listrik BYD Model Baru Sudah Bisa Dipesan, Pengiriman Februari 2024

BACA JUGA:Bakal Jadi Pesaing Tesla, Xiaomi Akhirnya Rilis Mobil Listrik SU7, Ini Bocoran Fitur dan Harganya

Mobil listrik Baojun Yep disematkan baterai dari Liyhium IronnProsphate yang diklaim bisa menempuh jarak perjalanan 303 kilometer.

Meskipun dimensi kendaraan ini lebih kecil dibandingkan dengan Suzuki Jimny, namun aura SUV yang ditampilkan pada mobil listrik ini bisa diadu.

Mobil yang lebih dikenal sebagai Baojun Yep di China dan punya roof rail overfender hingga design yang mengotak.

Tidak hanya itu, yang menjadi menarik pada kendaraan SUV listrik ini ada pada bagian belakangnya yang menyerupai jam tangan i-Watch.

Mengenai pengisian dayanya, baterai bawah Baojun Yep bisa diisi dari kondisi 30 persen hingga ke 80 persen hanya dalam 35 menit dengan soket DC.

Sementara untuk pengecasan dengan soket AC dari 20 persen ke 100 persen cuma butuh 8,5 jam.

Kategori :