JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Baru-baru ini media sosial diramaikan dengan sosok cicit Tokoh Proklamasi Bung Karno yakni Pinka Haprani anak Puan Maharani, cucu Megawati Soekarno Putri sekaligus cicit Soekarno.
Sosok Pinka sebelumnya kurang dikenal media mendadak ramai di bicarakan orang pada saat ikut pertandingan badminton bareng Thariq Halilintar sebagai tim ganda campuran di Badminton Friendly Match Merah Meriah di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 14 Januari 2024.
Profil Lengkap Pinka Haprani--
Jadi penasaran dengan Pinka Maharani? Sosok ini mendadak jadi daftar pencarian di google oleh para netizen, berikut profil Pinka Maharani,dikutip dari berbagai sumber.
Pinka Haprani memiliki nama lengkap Diah Pikatan Orissa Putri Hapsari. Ia adalah anak Puan Maharani dan Hapsoro Sukmonohadi atau Happy Hapsoro, sekaligus cucu Megawati Soekarnoputri.
BACA JUGA:
- Profil Brahim Diaz Penyerang Muda Real Madrid yang Berbakat Sukses Raih Banyak Penghargaan
- Profil dan Sepak Terjang AM Hendropriyono, Mantan Kepala BIN yang Dijuluki Master of Intelligence
Pinka Haprani merupakan lulusan SOAS University of London. Ia mengambil jurusan Relations and Affairs. Sebelumnya, ia pernah mengambil jurusan komunikasi di Universitas Indonesia.
Pinka diketahui pernah mengikuti kelas memasak di Le Cordon Bleu Tokyo pada 2019 lalu. Ia juga tertarik pada dunia fashion dan fotografi.
Anak Puan Maharani tersebut terlihat aktif di media sosial IG dengan sering memperlihatkan karyanya di akun Instagram @pinkahapsari dan @diahlupita.
Pinka diketahui memiliki blog khusus untuk menyalurkan ketertarikannya di bidang fashion.
Blog tersebut diberi nama Fashion Upwards. Fashion Upwards berisi tentang tips dan trik fashion pada 2014 lalu.
Tak hanya itu, Pinka juga dikabarkan pernah bekerja di majalah Harper’s Bazaar sebagai Fashion & Beauty Editor pada tahun 2016.
Jadi Caleg di Pemilu 2024
Cucu Megawati Sokarnoputri tersebut ternyata ikut nyaleg di Pemilu 2024. Cicit Ir Soekarno tersebut mencalonkan diri sebagai anggota DPR-RI nomor urut 1 untuk daerah pemilihan (dapil) Jawa Tengah (Jateng) IV.