JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Daejeon Red Sparks sukses menjegal GS Caltex di laga putaran empat Liga voli putri Korea Selatan alias Korean V League di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Sabtu 6 Januari 2024.
Sebelumnya Red Sparks punya catatan pertemuan yang buruk dengan GS Caltex. Dari tiga pertemuan sebelumnya pada musim ini, Megawati Hangestri dkk belum pernah menang.
Di set pertama, pertandingan langsung berjalan alot. Red Sparks dan GS Caltex sama-sama saling balas dan mencetak angka. Sempat dibuat imbang, set pertama dimenangakan oleh Red Sparks dengan skor 25-22.
Pada set kedua, beberapa serangan Red Sparks secara beruntun sukses menghasilkan poin, termasuk spike powerfull Megawati Hangestri dan Gia.
Di set kedua Headshot Megawati menjadi sorotan. Sebab smash keras yang dilakukan olehnya tepat mengenai muka lawan hingga terkapar.
Red Sparks kemudian bisa meraih beberapa poin lagi, termasuk dari smash keras Megawati dan mereka unggul 21-16 atas GS Caltex. Pada akhirnya smash keras Gia menutup set kedua dengan skor 25-21.
BACA JUGA:Klasemen Liga Voli Korea Usai Red Sparks Tundukan GS Caltex 3-0
Set ketiga menjadi persaingan yang sengit, sebab 2 set sudah dimenangkan oleh Red Spark. GS Caltex terus membangun serangan.
Sempat tertinggal beberapa poin dari lawannya, Red Spark kembali bangkit yang pada akhirnya Red Sparks bisa menutup set ketiga ini dengan keunggulan 25-23
Hasil itu membuat Red Sparks bisa menang 3-0 atas GS Caltex. Mereka akhirnya bisa sukses memutus tren negatifnya dari Kang So-Hwi dkk.
Kemenangan ini juga jadi kemenangan kedua beruntun Megawati Hangestri dkk di Korean V League. Red Sparks sebelumnya sukses membekuk Korea Expressway HI Pass.
Megawati sendiri menjadi top skor bagi Red Sparks dengan raihan 16 angka, sementara Gia 14 poin. Tapi top skor di laga ini adalah opposite andalan GS Caltex, Gyselle Silva yang mengemas 23 poin.
BACA JUGA:Top Skor Liga Voli Putri Korea Usai Red Sparks Sukses Menumbangkan GS Caltex
BACA JUGA:Pecah Telur! Red Spark Sukses Tenggelamkan GS Caltex: Megawati Cetak Poin Terbanyak!
Profil Megawati Hangestri Pertiwi