JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Salah satu alumni kontestan MasterChef Indonesia pada Season 7, Muhammad Umair Dava atau yang akrab disapa Dava dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 5 Desember 2023.
Kabar ini meninggalkan duka mendalam bagi keluarga besar MasterChef Indonesia.
Di galery MasterChef Indonesia, Dava dikenal sebagai sosok yang periang dan memperlihatkan bahwa dirinya adalah sosok yang bugar.
Kabar duka tersebut disampaikan langsung oleh akun Instagram MasterChef Indonesia. Melalui Insta Story, Dava dinyatakan telah berpulang.
BACA JUGA:
- Covid-19 di Singapura Meningkat, Sandiaga Uno Antisipasi Warga Indonesia Kembali Pakai Masker
- Anies Baswedan Ingin Bangun Jalur Rel Kereta Api di Banjarmasin
- Sosok Fitria Wulandari: Gadis yang Tewas Dihabisi Pacar di Bogor, Ternyata Pernah Bekerja di Restoran dan Tempat Hiburan
"Turut berduka cita. Muhammad Umair Dava MasterChef Indonesia Season 7. Semoga amal ibadah Almarhum diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran dan ketabahan," tulis dalam keterangan di akun Instagram @masterchefina.
Salah satu juri MasterChef Indonesia, Chef Arnold Poernomo pun turut berbela sungkawa.
Kabar duka ini diketahui melalui unggahan Instagram Story Chef Arnold Poernomo yang menyampaikan ucapan duka beserta foto Dava.
"Rest in peace. Terima kasih Dava untuk keceriaan yang sudah diberikan selama di gallery dan dimanapun kamu berada," Chef Arnold, dikutip dari akun Instagram @arnoldpo.
Kabar kematian Dava ini tentu mengejutkan banyak pihak. Padahal, Dava sebelumnya sempat muncul di tayangan MasterChef Indonesia Season 11.
"Rest in love Dava, baru se team bareng masak offsite challenge kmaren," ujar Wynne, kontestan MasterChef Indonesia Season 8 di kolom komentar Instagram @davamci7.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui terkait penyebab meninggalnya pria kelahiran 1999 itu.
Pihak keluarga juga belum angkat bicara soal kabar meninggalnya Dava
BACA JUGA:
- Bawaslu Kaji Dugaan Pelanggaran Kampanye Gibran, Larangan Kegiatan Politik di CFD Segera Dikeluarkan
- BMKG : Waspada, Jakarta Timur dan Selatan Akan Diguyur Hujan Angin Kencang Rabu 6 Desember
- Kata Sandiaga Uno, Ada Produk UMKM Jadi Sasaran Boikot Pro Israel, Salah Sasaran
Kendati demikian, beberapa postingan Dava di Instagram sudah diserbu warganet. Banyak yang tak percaya dengan kabar kepergian Dava.