JAKARTA, RADARPENA- Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI (Purn) Doni Monardo meninggal dunia.
Doni Monardo menghembuskan napas terakhir Minggu 3 Desember 2023, sore pukul 17.35 WIB.
Doni sebelumnya dirawat intensif di Rumah Sakit (RS) Siloam Semanggi, Jakarta.
BACA JUGA:Berduka ! Istri Sir Alex Ferguson Tutup Usia, Manchester United Kibarkan Bendera Setengah Tiang
"Telah meninggal dunia Letjen Purn DR HC Doni Monardo, (Kelahiran 10 Mei 1963) pada hari Ahad 3 Desember 2023 pukul 17.35 WIB," kata Staf Khusus Kepala BNPB 2019-2021 Egy Massadiah, Minggu 3 Desember 2023.
Kabarnya, jenazah akan dilepas secara militer dari rumah duka ke Mako Kopassus Cijantung dengan Irup Wakasad TNI, Letjen Arif Rahman.
Kemudian, diberangkatkan menuju pemakaman TMP Kalibata dengan Irup Kasad TNI, Jenderal Maruli Simanjuntak.
Rekan se-angkatan dimiliter meninta pelepasan almarhum mantan Kepala Badan Nasional Penanggulang Bencana (BNPB) dilakukan secara militer.
Hal itu diungkapkan langsung adik kandung Letjen TNI Purn Doni Monardo, Ogi Rulino.
"Iyah karena ini permintaan dari temen-temen Pak Doni di angkatan. Jadi pukul 08.00 WIB, kurang lebih Pak Doni akan dilepas secara militer. Dipimpin oleh Inspektur Upacara dan diberangkat ke Mako Kopassus," ungkap Ogi di BSD, Tangerang Selatan 4 Desember 2023, dini hari.
Kemudian, sambung Ogi, nanti di sana (Mako Kopassus) akan disemayamkan mungkin sekitar 1,5 jam.
BACA JUGA:Review Komplit Advan Sketsa 3 : Tablet 2 Jutaan Multiguna, Dari Presentasi Kerja sampai Main Mobile Legends
Sekitar pukul 10.00 WIB, akan diberangkan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata.
"Insya Allah akan dimakamkan disana. Jadi tempat peristirahatkan Pak Doni yang terakhir," ucapnya.
Ogi menegaskan, kakak kandungnya pada hari ini berpulang ke Ramahtullah pada pada pukul 17.35 WIB di Rumah Sakit Siloam Jakarta.
Diapun berterimakasih atas segala doa dan ucapan yang tulus kepada mendiang mantan Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19.
"Kami berterimakasih atas segala doa ucapan yang tulus, sedikit banyak doa-doa yang diberikan kepada Pak Doni. Sehingga memberikan kekuatan kepada kami keluarga dan Insya Allah mudah-mudahan Pak Doni diterima amal ibadahnya, diampuni segala dosanya," tutur Ogi.
Sementara, sejumlah pejabat sempat menjenguk Doni di rumah sakit, termasuk Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden mengunjungi Rumah Sakit (RS) Siloam pada pukul 07.30 WIB di Jakarta, Selasa 7 November 2023.
Letnan Jenderal TNI Dr. Doni Monardo, S.IP. adalah seorang purnawirawan TNI-AD yang sedang menjabat Ketua Umum Persatuan Purnawirawan TNI-AD.
Selama berdinas, almarhum pernah menjabat di antaranya sebagai Komandan Pasukan Pengamanan Presiden dan terakhir menjabat sebagai Kepala BNPB.
Doni sudah menjadi kepala BNPB sejak resmi dilantik pada 2019.
Saat itu, Doni menginisiasi untuk membentuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 yang kemudian jadi Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 pada Maret 2020.
Ketika bekerja sebagai Kepala BNPB Doni juga pernah mendapatkan penghargaan penanggulangan Covid-19 oleh Presiden Jokowi pada Maret 2023.
Doni diberi penghargaan berkat strategi Pentahelix yang menitikberatkan semangat kegotongroyongan seluruh sumber daya.