Cara Budidaya Bebek Peking, Sukses 40 Hari Panen

Senin 27-11-2023,22:03 WIB
Reporter : Yoga Pamungkas
Editor : Reza Fahlevi

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Saat ini, beternak bebek Peking semakin diminati karena proses perawatannya yang mudah dan hasilnya yang menguntungkan, baik dari segi telur maupun dagingnya.

Bebek Peking merupakan varietas bebek yang berasal dari China, dengan ciri khas dominan berwarna putih.

Daya tarik utamanya terletak pada postur tubuh yang besar, menjadikannya pilihan populer di kalangan masyarakat untuk dipelihara. 

Pada usia 2 bulan, bebek Peking sudah dapat mencapai bobot sekitar 3 - 3,5 kg per ekor.

BACA JUGA:

Bebek Peking memiliki beberapa keunggulan, di antaranya:

1. Tahan terhadap berbagai kondisi cuaca

2. Kebutuhan airnya lebih rendah dibandingkan dengan jenis bebek lainnya.

3. Pertumbuhannya relatif cepat.

4. Memiliki bentuk tubuh yang seragam.

5. Karkasnya memiliki warna kuning.

6. Dagingnya memiliki tekstur yang lembut dan mudah diolah.

7. Harga jual daging bebek Peking cenderung stabil.

BACA JUGA:

Keunggulan lainnya dari bebek Peking adalah kemampuannya untuk mencapai bobot 1,5 kg dalam usia 1 bulan, dapat hidup dengan nyaman di kandang sederhana dengan pemberian pakan melalui cara diumbar. 

Kategori :