JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - dr Zaidul Akbar selaku ahli kesehatan sekaligus pendakwah membagikan tips sehat alami untuk mengatasi lemak pada jantung dan pembuluh darah.
Tips sehat alami mengatasi lemak pada jantung dan pembuluh darah dibagikan dr Zaidul Akbar lewat akun instagramnya @zaidulakbar, yang dikutip Minggu 26 November 2023.
Menurut dr Zaidul Akbar lemak pada jantung dan pembuluh darah dapat dibersihkan hanya dengan bahan bahan herbal yang mudah untuk ditemukan.
Berikut resep sehat alami ala dr Zaidul Akbar agar jantung dan pembuluh darah bersih dari sumbatan lemak.
BACA JUGA:Ramuan Herbal yang Ampuh Untuk Mengatasi Nyeri Haid ala dr Zaidul Akbar
Bahan
1. Jahe sejempol sama kulitnya
2. Sereh 2 setelunjuk
3. Ketumbar non bleeching 11biji
4. Kayu manis setengah kelingking atau sedikit saja.
BACA JUGA:Sering Kesemutan? Ini Resep Herbal untuk Penyempitan Pembuluh Darah ala dr Zaidul Akbar
Cara membuat
Iris semua bahan, lalu masukkan air panas dan biarkan sampai larut semua bahan di dalam air.
Ramuan herbal ini dianjurkan dikonsumsi 1-2 kali sehari selama tiga bulan.
"Ramuan ini diminum 1-2x sehari, selama 3 bulan untuk mendapatkan hasil optimal jantung dan pembuluh darahnya bersih," katanya.