JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Tindakan Israel yang terus menggempur jalur Gaza, Palestina memancing kemarahan masyarakat dunia.
Bahkan, banyak pihak yang akhirnya mengkampanyekan produk anti Israel sebagai bentuk protes tersebut.
Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sendiri telah merilis daftar 112 perusahaan yang terafiliasi bisnis dengan Israel.
BACA JUGA:Takut Diboikot! Danone Indonesia Buka Suara soal Tuduhan Sebagai Pendukung Israel
Beberapa diantaranya ada nama TripAdvisor, Airbnb hingga Booking.com.
Di Indonesia sendiri, produk pendukung Israel pun bisa ditemukan. Bahkan, ada yang sudah sering menggunakannya untuk kebutuhan sehari-hari.
Kendati sudah terlanjur menggunakanya, namun Anda masih bisa memilih alternatif produk lokal yang tak kalah berkualitas.
Berikut daftar produk Israel dan rekomendasi pengganti ke produk lokal:
1. Waze
Aplikasi Waze sebagai layanan peta digital yang menggunakan data real-time sangat populer di Indonesia.
Sebelum diakuisisi Google pada 2013, Waze tak lain merupakan perusahaan yang berbasis di Israel, berdiri pada 2008 oleh pengusaha asal Tel Aviv yakni Uri Levine, Ehud Shabtai, dan Amir Shunar.
Produk Pengganti:
Jika inging memboikot Waze, ada satu aplikasi peta digital yang mirip dengan Waze yakni Lokasi Maps dan Dheket.
Cara kerja Dheket ialah mencocokkan individu dan bisnis berdasarkan jangkauan lokasi mereka agar bisa berkomunikasi secara instan
BACA JUGA:Daftar Produk Makanan Israel yang Diboikot Indonesia, Diharamkan Sesuai Fatwa MUI