JAKARTA, RADARPENA - Dirjen Pengendalian Perubahan Iklim KLHK, Laksmi Dewanti menyatakan, bahwa ada tujuh provinsi di Indonesia yang sudah menetapkan siaga darurat kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
Ketujuh provinsi itu, yakni Riau, Jambi, Sumatra Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, dan Nusa Tenggara Timur.
"Penetapan status siaga darurat itu sebagai upaya pemerintah daerah untuk ikut terlibat dalam penanganan karhutla yang melanda wilayah masing-masing," kata Laksmi di Jakarta, Sabtu 7 Oktober 2023.
BACA JUGA:Berlaku Seluruh Indonesia, Harga LPG 5,5 dan 12 Kg per Oktober 2023
Laksmi menuturkan, dalam penangan karhutla itu meliputi pemantauan titik panas atau hotspot di banyak wilayah yang rawan karhutla.
"Pantauan itu akan menjadi pedoman melakukan pengawasan dan penanganan jika hotspot itu berubah menjadi titik api atau firespot," ujarnya.
Selain itu, kata Laksmi, KLHK juga memastikan langkah penanganan tersebut masih akan diterapkan hingga masa siaga darurat berakhir.
"Supaya hotspot yang terindikasi tidak menjadi firespot dan kalau ada api-api kecil bisa langsung ditangani. Langkah-langkah ini akan dilakukan sampai kita melewati masa-masa siaga darurat," terangnya
BACA JUGA:Menjalani Diet, Dengan 10 Merek Pilihan dan Memiliki Citra Rasa Kopi yang Super Nikmat, yuk dicoba
Laksmi juga mencatat, sebanyak 7.307 titik hotspot per Sabtu 7 Oktober 2023 pagi. Sebaran titik panas yang rawan karhutla itu muncul karena berbagai alasan.
"Salah satu yang paling berpengaruh yakni efek fenomena El Nino di Indonesia," tutupnya.