Rasakan Sensasi Naik Motor Kopling Honda

Jumat 18-08-2023,16:49 WIB
Reporter : Iksan Agus A.
Editor : Reza Fahlevi

motor kopling- Motor Kopling merek Honda, banyak jenisnya. Salah satu nya adalah, Honda CB 150 Verza.  Motor ini buatan pabrikan Honda Indonesia.

Honda CB 150 Verza merupakan motor kopling ekonomis yang pertama keluaran merek Honda,  dengan dapur pacu 150 cc.

Honda  CB Verza 150 sudah memakai standar euro 3, sehingga CB Verza 150 terkenal  irit dan sangat hemat bahan bakar.

Kembali ke tipe motor Kopling dijamin anda akan merasakan sensasi yang beda, terutama dari segi akselarasi motor yang masih memakai Kopling.

Memang diakui membawa motor dengan model  kopling tidak semudah mengendarai skuter matik, yang hanya tinggal memutar tuas gas, motor sudah melaju.

Namun Begitu memakai  motor kopling salah satunya Honda CB Verza 150, tentu akan sensasi yang tidak bisa diperoleh di motor matik.

Tenaga yang dikeluarkan dari Honda CB  150 Verza adalah setara dengan 13, 04 tenaga kuda (PS). Dilengkapi transmisi manual 5 percepatan.

Pada sisi lampu Honda CB 150 Verza, sudah dilengkapi lampu LED,  yang moderen dan memiliki desain yang sangat sporty.

Honda CB Verza 150, didesain dengan cukup kuat dan dapat dipergunakan untuk  keperluan sehari-hari, termasuk untuk  keperluan bisnis.

Si pemilik Honda CB  150 Verza, tak perlu khawatir, akan ferforma dari kendaraan ini yang memang didesain untuk  tangguh

Rangka teralis dari motor ini,  tentu terbuat dari bahan alumunium yang tentu sangat kuat, dan lentur untuk menyangga mesin.

Sensasi yang paling akan dirasakan memakai motor kopling adalah  yakni engine break dan akselrasi spontan yang membuat laju motor sangat cepat.

Memakai motor Kopling sudah barang tentu berbeda saat mengendarai motor matik biasa,. Mengingat antara gas, serta kopling harus sejajar alias saat menekan gas dan menekan kopling harus seirama.

Jika itu yang dilakukan maka tarikan motor akan halus, dan perjalanan motor bakal asyik serta menyenangkan.

Meski begitu memakai motor kopling banyak kelebihannya yang tidak bisa diperoleh jika menggunakan motor non – kopling.

Kelebihan motor Kopling Honda antara lain

1.        Dengan motor kopling,  akan membuat ferforma mesin dan sangat responsif, karena saat yang tepat untuk menghubungkan atau memutuskan putaran mesin

2.        Proses engine braek akan lebih mudah

3.        Motor kopling memiliki biaya perawatan yang lebih hemat, tidak membutuhkan biaya yang tinggi.

4.        Desain motor akan  lebih sporty, karena rata-rata motor kopling memiliki model motor sport.

5.        Memberikan performa yang lebih tinggi dibandingkan motor matik. (**)

 

 

 

 

Kategori :