Ini Daftar Harga Mitsubishi New Xpander, Rasakan Ketangguhannya

Selasa 08-08-2023,09:46 WIB
Reporter : Iksan Agus A.
Editor : Reza Fahlevi

Mobil Mitsubhisi- New Xpander memiliki harga jual pada tipe GLS Manual Transmision mulai dari Rp258.200.000.

Sementara tipe Ultimate CVT mulai dari Rp 312.900.000. Transmisi CVT sangat diunggulkan dari model Otomatis, karena ini lebih hemat BBM dan tarikannya lebih halus

Mitsubhisi Xpander memiliki Line Up yakni selain dua diatas, terdapat Sport CVT Sport MT,Exceed MT, GLS CVT.   Harganya berada diantara rentang dari kedua tipe diatas tadi.

Harga sewaktu-waktu dapat berubah, menyesuaikan dengan tempat, jarak dan promo-promo yang melekat disetiap daerah

Mitsubhisi New Xpander adalah mobil yang mengusung tagline, terus expand adventure dalam hidup anda bersama keluarga.

New Xpander cocok menjadi pilihan, karena sejumlah keunggulan yang terus diinovasikan kepada mobil yang sejak tahun 2017 sudah merajai penjualan Kategori MPV.

New Xpander mobil kebanggan keluarga Indonesia, yang bermerek Mitsubishi, terkenal dengan tenaganya yang luar biasa serta keawetan mesin yang sudah melewati puluhan tahun berjaya di Indonesia.

New Xpander hadir untuk membuat momen bersama keluarga lebih menyenangkan   dengan fitur-fitur baru yang mengesankan. Sentuhan moderen teknologi Mitsubihsi dilengkatkan secara kuat ke New Xpander.

BACA JUGA:

Pada sisi eksterior, New Xpander memiliki bagasi yang luas dan lega. keluarga dapat membawa barang-barang jika ingin berpergian jauh.

Tampilan bodi , juga sudah sangat stylish dan keren sebagai sebuah kendaraan mewah untuk   anda yang   berjiwa muda, namun membutuhkan kendaraan yang tetap tangguh.

Sebagai kendaran MPV keluarga New Xpander mampu memuat tujuh orang penumpang, tanpa harus berdesakan-desakan lain ruang kabin yang lapang.

Pada sisi Bumper sudah dilengkapi Grill yang baru di bagian depan. Terdapat lampu utama yang baru  berbentuk huruf T yang dimiringkan (New T-Shape Head Light). Pencahayaan lampu sangat baik sekali.

New Xpander adalah mobil kuat bertenaga. Memiliki dapur pacu mencapai 1500 cc yang power full. MIVEC DOHC 16 Valve. New Xpander memiliki Ground Clearence yang tinggi yakni 220 mm dan dimensi overall baru.

Tenaga yang besar dari New Xpander serta rangka bodi yang terkesan sangat kokoh, menjadikan mobil mampu membuktikan sebagai kendaraan yang cocok untuk   petualang sejati.

New Xpander mengutamakan keselamatan yakni mengusung teknik bodi RISE atau Reinforce Impact Safety Ecolution) Body. Pengeraman juga sudah mengusung teknologi Anti Lock Braking System (ABS).

Selain itu ditambah pula dengan penyematan teknologi yakni Elecronic Brake Distribution dengan Brake assist. Sudah dilengkapi Active Stability Control (ASC). (**)

Kategori :