Mimpi Ular jangan Diceritakan ke orang lain, Ini alasannya

Mimpi Ular jangan diceritakan ke orang lain ya--
Radarpena.co.id,Jakarta - Mimpi ular bisa jadi tanda transformasi pribadi, ketakutan tersembunyi, atau perubahan hidup. Dalam budaya Indonesia, mimpi ini kadang dianggap spiritual, mungkin pertanda yang sebaiknya dirahasiakan karena takut membawa sial. Secara psikologi, bisa mencerminkan kecemasan atau kebutuhan untuk sembuh. Tergantung perasaanmu dalam mimpi dan konteks hidupmu.
Mimpi ular bisa jadi tanda transformasi, ketakutan, atau pertanda spiritual yang sebaiknya dirahasiakan, tergantung budaya dan konteks pribadimu.
BACA JUGA:Resmi Jadi Mualaf, Ruben Onsu Ngaku Dapat Pesan dari Mendiang Ibu Lewat Mimpi
Dalam pandangan Islam sendiri, mimpi ular juga ada yang memberi pertanda baik, dan ada juga yang memberi pertanda buruk. Semuanya tergantung pada kondisi mimpi yang dialami.
Sebab, menurut ajaran Islam, jika kamu mengalami mimpi baik, maka itu berasal dari Allah Ta’ala, sedangkan jika mendapat mimpi buruk, maka mimpi itu berasal dari setan.
BACA JUGA:Wujudkan Mimpi Ibunda, Yura Yunita Hadirkan Ruth Sahanaya di Konser Bertajuk 'Bingah'
Ketika dalam mimpi itu kamu melihat ular besar, namun tidak menyerang atau menggigit, maka itu bisa menjadi pertanda baik. Arti mimpi melihat ular besar memiliki makna bahwa kamu akan mendapatkan rezeki yang melimpah.
Nah, sebaliknya, jika dalam mimpi melihat ular besar dan mulai menyerang atau menyakiti, maka ini bisa menjadi pertanda buruk, bahwa akan ada musibah atau bencana yang menimpa dalam waktu dekat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: