Jangan Sampai Lemas! Ini Cara Minum Air yang Bikin Puasa Lancar dan Sehat

Ilustrasi minum air putih-Freepik/ stefamerpik-
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Menjaga kecukupan cairan tubuh saat berpuasa sangat penting untuk memastikan tubuh tetap bugar dan terhindar dari kelelahan.
Selama bulan Ramadan 2025, tubuh akan berpuasa lebih dari 12 jam tanpa asupan cairan, jadi penting untuk memperhatikan pola minum agar tetap terhidrasi dengan baik.
Lantas, berapa banyak air putih yang harus dikonsumsi saat puasa? Bagaimana pula cara mengonsumsinya? Untuk informasi lebih lanjut, langsung saja simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
BACA JUGA:Kapan Tarawih Pertama di Ramadan 2025? Simak Jadwal dan Cara Pelaksanaannya
BACA JUGA:Inspirasi Takjil Sehat dan Bergizi untuk Buka Puasa Ramadan yang Lebih Sehat
Panduan Minum Air yang Disarankan oleh Kementerian Kesehatan RI
Untuk menjaga tubuh tetap sehat dan terhidrasi selama bulan Ramadan, Kementerian Kesehatan RI menyarankan jadwal minum air putih yang teratur. Berikut adalah panduan minum air putih yang bisa diikuti:
- Satu gelas sebelum tidur
- Satu gelas setelah bangun sahur
- Satu gelas setelah makan sahur
- Satu gelas saat berbuka puasa
- Satu gelas setelah shalat Maghrib
- Satu gelas setelah makan malam
- Satu gelas setelah shalat Isya
- Satu gelas setelah shalat Tarawih
Tips Jaga Tubuh Tetap Terhidrasi
Selain cukup minum, jangan lupa untuk tetap makan makanan bergizi seimbang, seperti karbohidrat kompleks (roti gandum), protein sehat (ikan, telur, ayam), serta lemak sehat dari ikan.
Jangan juga lupa konsumsi sayuran dan buah-buahan yang mengandung serat tinggi untuk menjaga stabilitas gula darah dan energi tubuh selama puasa.
BACA JUGA:Doa Doa Jelang Ramadan Lengkap Bahasa Arab, Latin, dan Artinya: Ramadan Penuh Berkah
BACA JUGA:Jangan Sampai Terlewat, Ini Waktu Terakhir untuk Mengganti Puasa Ramadan
Untuk buah, lebih disarankan mengonsumsi yang banyak mengandung air, seperti semangka, jeruk, blewah, ataupun strawberry.
Buah-buah tersebut bisa dimakan langsung, ataupun dibuat menjadi jus. Mengonsumsi buah sebelum imsak bisa membantu tubuh tetap terhidrasi lebih lama dan memperlambat penyerapan karbohidrat agar energi bertahan lebih lama.
Sementara itu, saat berbuka, jus buah manis bisa membantu menaikkan kadar gula darah yang turun setelah berpuasa seharian.
Dengan mengikuti pola minum yang tepat dan mengonsumsi makanan bergizi, tubuh kamu akan tetap terhidrasi dan segar selama menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan 2025.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: