5 Game Mabar Terbaik 2024, Bikin Tongkrongan Makin Asik

Ilustrasi Mabar game menjadi pilihan banyak orang lantaran bisa membuat permainan menjadi lebih seru dan menyenangkan. --Freepik
3. Call of Duty: Mobile
Bagi kamu yang suka game FPS, Call of Duty: Mobile adalah pilihan yang tepat. Game ini dikembangkan oleh TiMi Studio Group dan diterbitkan oleh Activision, sama seperti versi konsolnya yang sudah terkenal. Game ini menghadirkan pengalaman bermain yang mirip dengan versi konsolnya, dengan grafis yang ciamik dan gameplay yang intens. Kamu bisa menikmati berbagai mode permainan yang seru, mulai dari mode klasik seperti Team Deathmatch, Domination, hingga mode Battle Royale yang sedang tren. Jika kamu penggemar seri Call of Duty atau menyukai game tembak-menembak secara umum, game ini pasti akan membuatmu ketagihan.
BACA JUGA:Marvel Bakal Rilis Game Spider-Man 2 di PC Januari 2025, Cek Fitur Terbaru
BACA JUGA:Sonic x Shadow Generation, Game Petualangan Gabungan Lawas dan Modern, Cek Platform Disini
4. Among Us
Ingin merasakan sensasi menjadi penipu atau detektif? Among Us adalah game yang wajib kamu coba. Game ini menguji kemampuanmu dalam berbohong dan menebak siapa di antara kalian yang merupakan impostor. Gameplay yang sederhana namun adiktif membuat Among Us mudah dipelajari dan dinikmati oleh semua kalangan. Interaksi sosial yang tinggi membuat permainan ini sangat cocok untuk dimainkan bersama teman-teman.
Dijamin, game ini bakal bikin suasana nongkrong kamu jadi lebih seru dan penuh kejutan.
5. Brawl Stars
Brawl Stars adalah game MOBA yang unik dengan karakter-karakter yang lucu dan imut. Game ini menawarkan berbagai mode permainan, seperti 3v3, battle royale, dan heist. Kamu bisa mengumpulkan berbagai macam brawler dan meng-upgrade kemampuan mereka untuk menjadi yang terkuat.
Itulah tadi beberapa rekomendasi game maba. Dengan memainkan game-game di atas, dijamin nongkrong kamu akan jadi lebih asik, seru dan berkesan. Selamat mencoba!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: