Waspada! Ini 5 Risiko Makan Mie Instan Pakai Nasi, Bisa Sebabkan Kanker
Risiko makan mie instan pakai nasi --flickr.com
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Makanan cepat saji yang praktis seperti mie instan sering kali menjadi pilihan ketika ingin makan cepat dan murah. Banyak orang yang menggabungkannya dengan nasi agar lebih kenyang, terutama di kalangan anak muda dan mahasiswa.
Mengkombinasikan mie instan dengan nasi memang bisa memberi rasa kenyang dan kepraktisan, tetapi dampak kesehatan yang ditimbulkan sangatlah berbahaya jika dilakukan terus-menerus.
Tanpa disadari, kebiasaan makan mie instan pakai nasi ini bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan, bahkan memicu risiko penyakit serius seperti kanker.
Sebab, kandungan karbohidrat yang tinggi, terdapat MSG, pengawet, serta natrium berlebihan menjadi ancaman kesehatan serius, bahkan meningkatkan risiko terkena kanker dan beberapa penyakit lainnya.
Berikut adalah lima risiko makan mie instan pakai nasi bagi kesehatan tubuh yang perlu diwaspadai.
BACA JUGA:
- 9 Makanan dan Minuman yang Sebaiknya Dihindari Sebelum Tidur agar Lebih Nyenyak
- 7 Manfaat Konsumsi Apel Secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh yang Optimal
1. Kandungan Karbohidrat yang Berlebihan
Mie instan dan nasi sama-sama mengandung karbohidrat tinggi. Saat dikonsumsi bersamaan, kandungan karbohidrat dalam tubuh melonjak drastis.
Hal ini menyebabkan lonjakan gula darah yang cepat, yang bisa memicu resistensi insulin. Jika dibiarkan, resistensi insulin ini dapat mengarah pada diabetes tipe 2, penyakit jantung, hingga obesitas.
Obesitas sendiri merupakan salah satu faktor risiko utama untuk kanker, sehingga konsumsi berlebihan karbohidrat dalam satu waktu dapat menjadi salah satu penyebab tidak langsung munculnya sel kanker dalam tubuh.
2. Rendahnya Nilai Gizi dan Protein
Mie instan umumnya tidak memiliki kandungan protein, vitamin, atau mineral yang memadai untuk memenuhi kebutuhan gizi harian. Begitu juga dengan nasi putih yang hanya mengandung sedikit nutrisi tambahan selain karbohidrat.
Akibatnya, tubuh kekurangan asupan gizi penting seperti serat, vitamin, dan protein yang dibutuhkan untuk menjaga fungsi tubuh optimal.
Kekurangan nutrisi dapat melemahkan sistem imun tubuh, sehingga tubuh lebih rentan terkena penyakit, termasuk risiko kanker yang meningkat akibat sistem imun yang kurang optimal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: