Bikin Heboh Stasiun MRT Jakarta, Olahraga Pound Fit Dinilai Ganggu Kenyamanan dan Berisik!
Viral olahraga pound fit di dalam stasiun MRT Jakarta bikin resah dan ganggu kenyamanan.--instagram.com
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Beredar sebuah video yang memperlihatkan sejumlah orang yang sedang berolahraga pound fit di area stasiun MRT Jakarta viral di media sosial. Kegiatan itu pun langsung mendapat respons dari masyrakat karena dianggap mengganggu kenyamanan dan berisik.
Terlihat dalam video, tampak sekelompok orang sedang melakukan pound fit. Suara hentakan stik yang keras hingga teriakan di ruangan tertutup tersebut memicu berbagai raeksi dari netizen.
"@mrtjakarta tolong masing2 kegiatan ada tempatnya, kenapa? Karena ada kenyamanan pengguna yang perlu diperhatikan. Kalau dibiarkan orang malah gak mau ke MRT karena merasa terganggu. It’s MRT loss," ujar salah seorang netizen.
"Astaga udh gilak kali indoor dipake poundfit macem gk ada tempat," tulis salah satu akun di X, yang dikutip pada Rabu, 23 Oktober 2024.
"Jujur ini berisik & ganggu. Ga membenarkan hal ini, tp itu ngehalangin jalan ga? Klo iya emg salah besar sih," tulis akun lainnya.
BACA JUGA:
- Nekat! Wanita Selundupkan Sabu di Kemaluan saat Jenguk Suami ke Lapas Salemba
- Viral di Medsos! 2 Polisi Squat Jump di Pinggir Jalan Tol, Diduga Sedang Dihukum
- Viral! Usai Purna Tugas, Joko Widodo dan Iriana Widodo Nikmati Momen Makan Sate Bersama
Usai viral dan mendapat beragam kritikan dari netizen, mengatakan terganggu dengan adanya aktifitas tersebut, pihak MRT buka suara.
Kepala Divisi Corporate Secretary PT MRT Jakarta (Perseroda) Ahmad Pratomo menyatakan pihaknya akan mengevaluasi dan menghentikan kegiatan pound fit tersebut.
"Sehingga kualitas dan peningkatan layanan tetap diutamakan serta tidak mengganggu kenyamanan maupun keamanan masyarakat yang menggunakan layanan MRT Jakarta. Sampai hasil evaluasi selesai, kegiatan olahraga pound fit di stasiun akan dihentikan," kata Tomo dalam keterangannya, pada Rabu, 23 Oktober 2024.
Tomo menambahkan, MRT Jakarta berterima kasih atas atensi dan saran dari publik atas kegiatan pound fit tersebut.
"Pada prinsipnya, MRT Jakarta mendukung pelaksanaan kegiatan masyarakat di ruang publik, baik dalam bentuk aktivitas komunitas, entertainment, kesehatan, edukasi, dan lainnya sepanjang tidak melanggar peraturan dan norma yang berlaku," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: