Bocoran Soal TKP CPNS 2024 Terbaru dan Kunci Jawaban, Diprediksi Muncul saat SKD

Bocoran Soal TKP CPNS 2024 Terbaru dan Kunci Jawaban, Diprediksi Muncul saat SKD

Contoh soal TKP CPNS 2024 dan kunci jawaban, persiapan hadapi SKD--Radarpena

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Berikut adalah contoh soal Tes Karakteristik Pribadi (TKP) CPNS 2024 terbaru beserta kunci jawabannya yang dapat Anda pelajari sebagai persiapan menghadapi Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Peserta yang dinyatakan lulus seleksi awal akan melanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu SKD. Tes SKD ini akan dilaksanakan dengan sistem Computer Assisted Test (CAT).

Pada seleksi CPNS 2024, TKP terdiri dari 45 soal dengan batas nilai minimal atau nilai ambang batas 166. Tes ini bertujuan untuk menilai sejauh mana pelamar memiliki karakter dan sikap yang sejalan dengan nilai-nilai yang harus dimiliki seorang Aparatur Sipil Negara (ASN).

Berdasarkan jadwal terbaru, pelaksanaan tes seleksi kompetensi dasar atau SKD CPNS 2024 dimulai pada 16 Oktober 2024.

Di bawah ini adalah kumpulan soal TKP CPNS 2024 yang dapat digunakan sebagai bahan referensi belajar, yang dilansir dari YouTube Private Al Faiz.

BACA JUGA:

1. Sarah adalah asisten administrasi yang bertugas mengorganisir acara perusahaan dengan anggaran ketat dan melibatkan berbagai departemen. Bagaimana Sarah dapat memastikan acara berjalan lancar dan sesuai aturan perusahaan?

A. Membuat daftar tugas rinci dan mendistribusikan tanggung jawab kepada anggota tim 

B. Menyusun rencana acara yang fleksibel dan mengkomunikasikannya dengan semua departemen 

C. Mengumpulkan masukkan dari berbagai departemen dan berkonsultasi dengan atasan 

D. Menyelenggarakan pertemuan rutin dengan perwakilan dari setiap departemen 

E. Menggunakan teknologi manajemen proyek untuk memantau dan menyesuaikan acara

Jawaban: C

2. Ahmad adalah seorang pegawai pemerintah yang bertugas dalam divisi informasi publik. Dia dihadapkan pada situasi di mana ia perlu memilih antara menjaga kerahasian informasi atau memberikan akses yang transparan kepada masyarakat. Dia perlu memilih sikap atau tindakan terbaik untuk mengutamakan kepentingan organisasi dan masyarakat. Dalam situasi ini, sikap atau tindakan mana yang paling tepat bagi Ahmad?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: