Gen Z Mudah Terserang Penyakit Jantung, Ini Penjelasan Ahli

Gen Z Mudah Terserang Penyakit Jantung, Ini Penjelasan Ahli

Ilustrasi seseorang terkena serangan jantung-Pixabay -

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Generasi (Gen) Z disebut sangat rentan terkena serangan penyakit jantung

Pola hidup yang tak sehat menyebabkan Gen Z sangat berisiko terkena serangan jantung. Bernahkah demikian?

Dijelaskan oleh ahli Dr dr Faris Basalamah Sp. JP(K) PhD, sebenarnya penyakit jantung dapat menyerang siapa pun dengan faktor risiko.

"Siapapun dengan faktor risiko, genetik lingkungan kerja, dan gaya hidup tertentu akan lebih berisiko mempunyai penyakit jantung," terang Faris kepada radarpena.co.id grup disway.id, 19 September 2024.

Beberapa faktor yang meningkatkan risiko penyakit jantung meliputi, kadar kolesterol dalam darah tinggi, diabetes, obesitas, hipertensi.

BACA JUGA:

Selain itu juga akibat lingkungan kerja yang membatasi aktivitas fisik seseorang seperti gamers, office job yang membuat seseorang duduk berjam-jam, pola makan tinggi gula dan karbohidrat, tidak adanya kebiasaan olahraga secara rutin.

"Dan hal-hal tersebut terutama gaya hidup dan pola makan banyak didapatkan pada gen Z," tandasnya.

Ditambah dengan adanya faktor genetik dari keluarga, penyakit jantung semakin rentan dialami Gen Z.

Ia mengungkapkan, penyakit jantung yang sering disebabkan oleh faktor di atas adalah jantung koroner, hipertensi, hingga obesitas.(ZAHRO)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: