Penyebab Wisatawan Meninggal Dunia saat Liburan ke Puncak Bogor

Penyebab Wisatawan Meninggal Dunia saat Liburan ke Puncak Bogor

Wisatawan meninggal dunia di Bogor karena kelelahan terjebak macet--

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Seorang wisatawan berjenis kelamin perempuan asal Bambu Apus Jakarta Timur berinisial NM (56) meninggal dunia diduga kelelahan saat berlibur di kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bogor AKP Rizky Guntama di Ciawi, Senin, mengungkapkan bahwa NM meninggal dunia saat hendak pulang usai berwisata dari Agro Wisata Gunung Mas, Cisarua, pada Minggu, 15 September 2024.

"Ketika selesai dari wisata argo naik bus merasakan pusing, kemudian sesak nafas, setelah itu ke luar busa, ketika dievakuasi ke masjid, meninggal dunia di masjid, gitu ceritanya," ungkap Rizky. 

BACA JUGA:Diduga Kelelahan, Wisatawan Meninggal Usai 9 Jam Terjebak Macet di Puncak Bogor, Begini Kronologinya

BACA JUGA:Flappy Bird Kembali Rilis di Android dan iOS 2025, Lebih Seru dengan Karakter Baru dan Fitur Rivals

Dia mengungkapkan, saat itu bus yang ditumpangi NM masih berada di area Agro Wisata Gunung Mas, sehingga proses evakuasi dapat berjalan mudah. NM dievakuasi dari bus ke masjid yang ada di Agro Wisata Gunung Mas.

Rizky menduga wanita paruh baya itu memiliki penyakit bawaan atau komorbid. Ia pun memastikan NM meninggal dunia bukan karena sulitnya melakukan evakuasi atas terjadinya kemacetan.

"Bukan karena evakuasi di jalan, bukan. Tapi ketika dievakuasi ke masjid, meninggal dunia di masjid,"ujarnya.***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: