Sinopsis Film Horor Rumah Dinas Bapak, Kisah Nyata dari Pengalaman Dodit Mulyanto

Sinopsis Film Horor Rumah Dinas Bapak, Kisah Nyata dari Pengalaman Dodit Mulyanto

Film Rumah Dinas Bapak, adalah film bergenre horror karangan Dodit Mulyanto yang diambil dari pengalaman pribadinya Bersama keluarga.--

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Belum lama hadir di Bioskop, film karya Stand Up Comedian Dodit Mulyanto berjudul Rumah Dinas Bapak berhasil mencuri perhatian penonton.

Film ini menceritakan tentang pengalaman mistis dari Dodit Bersama dengan keluarganya saat tinggal di sebuah rumah dinas ayahnya. Diketahui ayah Dodit merupakan salah satu pegawai Perhutani.

Penasaran dengan keseruan alur filmnya? yuk simak synopsis dari film horor Rumah Dinas Bapak yang diambil dari kisah nyata Dodit Mulyanto.

BACA JUGA:Sinopsis dan Link Nonton Drakor 'The 8 Show', Simak Selengkapnya Disini!

BACA JUGA:Sinopsis dan Link Nonton Drakor 'Pyramid Game', Kisah Perundungan di Sekolah, Check This Out!

Sinopsis Rumah Dinas Bapak

Film Rumah Dinas Bapak merupakan sebuah tayangan yang mengisahkan tentang kehidupan seorang bapak Bersama dengan keluarganya.

Mereka terpaksa harus tinggal di tengah hutan karena sang ayah yang bekerja sebagai polisi hutan di Perhutani.

Bagi Bapak, tinggal di hutan adalah hal yang biasa karena tuntutan pekerjaan yang memang harus dilakukan sebagai patroli.

Akan tetapi berbeda dengan keluarganya yang justru menjadi pengalaman baru yang mengundang ketakutan dan bulu kuduk berdiri.

Dalam cerita, dijelaskan bahwa sang bapak berada di hutan jati dan keluarga yang dibwa untuk tinggal dirumah dinas tersebut adalah Ibu, Mbak Lis, Mas Dewo, dan Dodit.

Sebelum mereka tinggal di rumah dinas bapak, kabar mistis sudah tertanam pada rumah tersebut.

Di halamannya terdapat bangunan yang dulunya digunakan sebagai penjara sementara bagi para pembajak kayu yang tertangkap.

Setelah sekian lama tinggal di rumah dinas bapak, keanehan sudah mulai dirasakan oleh anggota keluarga bapak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: