Dominic Solanke Resmi Gantikan Harry Kane Gabung ke Tottenham Hotspur dengan Nilai Transfer 65 Juta Euro

Dominic Solanke Resmi Gantikan Harry Kane Gabung ke Tottenham Hotspur dengan Nilai Transfer 65 Juta Euro

Dominic Solanke resmi gabung dengan Tottenham Hotspur--Instagram @solanke

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Update bursa transfer musim panas 2024 klub Liga Inggris Tottenham Hotspur resmi dapatkan pengganti Harry Kane yaitu Dominic Solanke.

Dominic Solanke resmi bergabung menjadi pemain Si Lili Putih dengan kesepakatan 65 juta Euro.

Spurs akan membayar biaya awal £55 juta dengan tambahan £10 juta untuk pemain berusia 26 tahun, yang memiliki satu caps untuk Inggris.

Dilansir dari laman resmi instagram @fabriziorom yang mengungkapkan bahwa Dominic Solanke baru saja menandatangani kontraknya sebagai pemain baru Tottenham.

"Tes medis selesai kemarin larut malam dan kemudian dokumen ditandantangani antara klub ditambah di sisi pemain." tulis Fabrizio Romano.

"Solanke menjadi pemain Spurs dengan kontrak enam tahun berlaku hingga Juni 2030, sementara klub menginvestasikan paket 65 juta Euro." tambahnya.

BACA JUGA:

Klausul pelepasan Solanke sekitar £65 juta dikonfirmasi oleh pemilik Bournemouth Bill Foley dalam sebuah wawancara dengan BBC Sport bulan lalu.

Jika tercapai kesepakatan tersebut akan menjadi rekor penjualan bagi Bournemouth - melebihi £40 juta yang mereka terima dari Manchester City untuk bek Nathan Ake pada tahun 2020.

Sebelumnya, Dominic Solanke bergabung dengan Bournemouth dengan harga 19 juta Euro pada tahun 2019 lalu dari Liverpool.

Pemain kelahiran Basingstoke ini memiliki klausul penjualan sebesar 20 persen untuk setiap keuntungan.

Pemain 26 tahun ini menikmati musim terbaik dalam karirnya pada 2023-24, mencetak 21 gol dalam 42 penampilan untuk The Cherries.

Manajer Spurs Ange Postecoglou berusaha memperkuat serangannya sejak kapten Inggris Harry Kane hengkang ke Bayern Munich musim panas lalu.

Pelatih asal Australia itu mengatakan pada konferensi pers pada hari Jumat bahwa lini depan Tottenham adalah “area yang perlu kami perkuat tahun ini” tetapi merasa harus ada perbedaan antara tipe pemain yang mereka inginkan dan pengganti Kane.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: