Sadis! Tak Terima Hasil Cukuran Dikomplain, Tukang Cukur di Morowali Bacok Pelanggan

Sadis! Tak Terima Hasil Cukuran Dikomplain, Tukang Cukur di Morowali Bacok Pelanggan

Tukang cukur di Morowali bacok pelanggan.--Instagram.com

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Seorang tukang cukur yang membacok pelanggannya di pinggir jalan viral di media sosial. Lokasi kejadian mengerikan ini berada di Desa Bahomakmur, Kecamatan Bahodapi, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, pada Kamis, 8 Agustus 2024. 

Diketahui AW (44 tahun) tukang cukur di Bahodopi, membacok pelanggannya yang berinisial AG (29). Awalnya, percekcokan AW-AG di depan tempat cukur ini sempat dilerai oleh warga.

AW lalu masuk ke tempat cukurnya, keluar dengan membawa parang, dan langsung membacok AG secara membabi-buta hingga AG terluka parah. Pelaku yang diketahui berinisial AW pun dengan leluasa membacok korban. 

Bahkan perempuan yang merekam video sampai histeris ketakutan menyaksikan penganiayaan tersebut. Dia tampak menjauh sambil berteriak-teriak minta tolong.

BACA JUGA:

"Kejadian kemarin sore, tukang cukur bacok pelanggan," kata Kapolres Morowali, AKBP Suprianto, dalam keterangannya pada Jumat, 9 Agustus 2024.

Penganiayaan ini diduga dipicu pelaku yang tak terima saat pelanggannya tersebut protes dengan hasil cukurnya. Suprianto melanjutkan pihaknya kini masih mendalami kronologi kejadian tersebut. Pihaknya juga masih mengejar pelaku yang kabur usai menganiaya korban. 

"Terduga pelaku setelah melakukan penganiayaan langsung kabur. Saat ini masih dalam pengejaran tim lapangan," kata Suprianto.

Sementara dalam video yang beredar di media sosial, tampak pria mengenakan kaos hijau membawa senjata tajam jenis parang. Pria tersebut terlihat mengejar seorang warga yang terjatuh di depan warung.

BACA JUGA:Usai 2 Kali Diperiksa dan Akui Sebagai Sosok Wanita dalam Video Syur, Begini Status Audrey Davis

Terlihat pria yang membawa parang tersebut mengayunkan senjatanya berulang kali ke korban. Sementara warga sekitar terlihat tak berani mendekati pelaku yang memegang parang.

Korban yang sudah terjatuh tampak mengarahkan tangannya ke atas untuk menepis parang pelaku. Terlihat sejumlah pengendara motor juga menyaksikan kejadian itu.

Akibatnya, korban mengalami luka sobek bekas bacokan pada bagian dada kanan dengan 13 jahitan, kaki kiri 18 jahitan, dan jari kelingking tangan kanan terputus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: