Meriahkan Pameran, Ini Dia Deretan Mobil Konsep Mejeng di GIIAS 2024
--BYD
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Ajang pameran GAIKINDO Indonesia Auto Show (GIIAS) 2024 yang digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, tidak hanya menghadirkan berbagai macam mobil keluaran terbaru dari brand-brand ternama saja, namun juga jenis mobil-mobil konsep berteknologi canggih.
Mobil konsep sendiri merupakan konsep atau rancangan untuk kendaraan mobil, yang menjadi tahap pertama dalam pembuatan sebuah kendaraan.
Konsep ini nantinya akan terus dikembangkan hingga sampai ke tahap dimana produk tersebut bisa didistribusikan ke pasar.
Lantas, mobil konsep apa saja yang hadir dalam ajang pameran GIIAS 2024 ini? Berikut adalah daftar beberapa mobil konsep yang bisa kamu temui di pameran GIIAS 2024:
Menawarkan konsep full size Luxury SUV listrik yang dilengkapi dengan teknologi AI dengan lebih dari 300 fitur cerdas dan canggih, mobil konsep Seres 9 hadir dengan eksterior modern yang dilengkapi dengan teknologi AI dengan lebih dari 300 fitur cerdas dan canggih.
Seres 9 Concept sendiri didesain untuk memiliki jarak tempuh hingga 630 km (berdasarkan WLTC) dengan akselerasi 0-100 km per jam dapat ditempuh hanya dalam waktu 4,3 detik.
BACA JUGA:
- Berkunjung Lebih Nyaman, Suzuki Berikan Tips untuk Menuju Pameran GIIAS 2024
- Catat! Perhatikan Tips Ini Sebelum Berkunjung ke GIIAS 2024, Salah Satunya Area Parkir
Dengan mengusung konsep kendaraan listrik ramah lingkungan, PT Honda menghadirkan Honda SUSTAINE - C secara khusus untuk pertama kalinya di kawasan Asia Tenggara, tepat di dalam pameran otomotif GIIAS 2024 ini.
3. Lexus Electrified Sport Concept
Memiliki desain yang mirip dengan supercar Lexus yaitu LFA, mobil konsep Lexus Electrified Concept didesain dengan menekankan ketergantungan kepada tenaga listrik. Menurut kabar yang beredar, mobil ini akan memiliki baterai yang mampun menempuh jarak hingga 700 Meter.
Berpegang pada konsep mobil masa depan, PT Hyundai menghadirkan Hyundai N Vision 74 dengan tampilan yang futuristik dan memiliki kemiripan dengan mobil-mobil balap pada umumnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: