Viral! Gaya Hedon Mahasiswi Undip Penerima KIP Kuliah di Semarang Tuai Kritikn Netizen

Viral! Gaya Hedon Mahasiswi Undip Penerima KIP Kuliah di Semarang Tuai Kritikn Netizen

Mahasiswi Undip penerima KIP yang tuai kritikan netizen.-Foto: Instagram.com/BerbagaiSumber-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Seorang mahasiswi Universitas Diponegoro (Undip) tengah viral di media sosial usai tuai kritikan netizen. Ia di kritik lantaran memiliki gaya hidup mewah namun ternyata dirinya terdaftar sebagai mahasiswa penerima beasiswa KIP Kuliah.

Diketahui Mahasiswi tersebut bernama Cantika Mutiara Johani. Namun, tidak selang beberapa lama, Cantika langsung mencabut beasiswa KIPK usai dirinya viral. Diketahui, selain berstatus sebagai mahasiswi, Cantika Mutiara Johani ternyata seorang selebgram.

Di Instagram, mahasiswi perempuan itu memiliki 139 ribu pengikut. Ia juga memiliki akun usaha sendiri bernama @canieable. Perempuan itu mengaku sudah bisa membeli barang-barang yang ia inginkan mulai dari alat elektronik hingga tas mahal.

Ia juga mengaku mampu membiayai kebutuhan adik-adiknya mulai dari kebutuhan primer hingga tersier. Selain itu, Cantika juga mengaku sudah bisa rutin memberikan uang kepada ibunya.

BACA JUGA:

Ada beberapa foto pula seperti laptop, tablet, vespa, hingga sepeda. Dilansir melalui akun @digidegu, pada Senin, 29 April 2024, Cantika akhirnya mengunggah surat pengunduran dirinya sebagai penerima beasiswa KIP.

"Selamat sore,Saya memohon maaf yang sebesar-besarnya atas kesalahan saya mengenai beasiswa KIP-Kuliah," cuitnya.

Mahasiswi angkatan 2021 di Undip itu mengaku salah atas tindakannya sebagai pemegang beasiswa KIP padahal sudah dikategorikan orang yang mampu. Dirinya berjanji, bahwa kejadian tersebut tak akan diulanginya.

"Terima kasih atas teguran yang diberikan, saya mengaku salah dan berjanji untuk tidak mengulanginya lagi. Berikut ini surat permohonan izin pengunduran diri beasiswa," tambahnya.

Meski demikian, tak sedikit warganet yang masih meragukan niatnya tersebut, dan meminta untuk ramai-ramai kawal, sampai ada feedback jika beasiswa benar sudah dicabut.

BACA JUGA:

"Kawal terus sampe ada feedback kalo KIPK nya emang udah gugur ya, guys," tulis akun @daye***

"At least duit kipk-nya dibalikin dong, malu sama gincu dior," tulis @imp***

"Siapa yang ngga jengkel penerima KIPK ternyata sehedon ini hidupnya," netizen lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: