Hasil Drawing Swiss Open 2024: 3 Wakil Indonesia Siap Tempur di Final 24 Maret 2024

Hasil Drawing Swiss Open 2024: 3 Wakil Indonesia Siap Tempur di Final 24 Maret 2024

Jadwal final Swiss Open 2024 -Foto: Screenshot Instagram/@badminton.ina-

JAKARTA, RADAPENA.CO.ID - Jadwal pertandaingan Swiss Open 2024 telah memasuki babak final yang akan dilaksanakan pada 24 Maret 2024.

Ada tiga wakil Indonesia yang akan berjuang untuk mendapatkan hasil yang terbaik hari ini.

Dari pasangan ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana akan membuka laga untuk menghadapi wakil Inggris Ben Lane/Sean Vendy.

Sementara dari sektor tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung akan tantang wakil Spanyol Carolina Marin di match 4.

Dari sektor ganda putri Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto akan bertemu dengan wakil China Taipei Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching di babak final match 2.

BACA JUGA:

Untuk tempat pertandingan masih sama yaitu di St Jakobshalle Basel, Swiss.

Pertandingan badminton level World Tour Super 300 Swiss Open 2024 ini akan digelar mulai pukul 17.00 WIB.

Wakil tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung lolos final usai singkirkan mantan peringkat 1 dunia Nozomi Okuhara dengan dua gim skor 21-15 dan 21-17.

Sementara Lanny/Ribka sukses menangi perang saudara Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dengan total tiga gim skor 21-13, 10-21 dan 21-23.

Hasil Drawing

Berikut ini hasil drawing babak final Swiss Open 2024 diantaranya sebagai berikut:

  • Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Carolina Marin (Spanyol) match 4
  • Muhammad Shohibul Fiktri/Bagas Maulana (Indonesia) vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris) match 1
  • Lin Chun-Yi vs Chou Tien Chen match 3
  • Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Indonesia) vs Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching (China Taipei) match 2
  • Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) match 5.

Rekap Hasil Pertandingan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: