Hasil Piala FA: Manchester City Gebuk Luton 6-2, Erling Haaland Cetak Quintrick!
Manchester City lolos perempat final FA Cup 2023-24-Foto: Screenshot Instagram/@mancity-
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Hasil pertandingan Piala Liga Inggris/FA Cup 2023-24 putaran 5 Luton Town vs Manchester City berhasil dimenangkan oleh The Citizens 6-2.
Manchester City berhasil melaju ke perempat final Piala FA usai singkirkan The Hatters di Stadion Kenilworth Road pada 28 Febuari 2024 dini hari WIB.
Erling Haaland berhasil cetak lima gol atau quintrick saat laga tandang ke markas Luton Town.
Lima gol yang berhasil diciptakan oleh Erling Haaland dicetak pada menit ke 3, 18, 40, 55 dan 58.
Sementara gol keenam untuk Manchester City berhasil dicetak oleh Mateo Kovacic pada menit ke 72.
Dua gol yang berhasil diraih tim tuan rumah dicetak oleh Jordan Clark pada menit ke 45 dan 52.
BACA JUGA:
- PBSI Tatap Franch Open dan All England 2024: Pertaruhan Ranking Anthony Sinisuka Ginting
- Hasil Liga Voli Korea: Megawati Cs Lanjutkan Tren Positif Menang 3-1 atas Hi-Pass
Di babak pertama tim tamu berhasil mendominasi jalannya pertandingan dan berhasil mencetak gol pada menit ketiga.
Erling Haaland berhasil mencetak gol pertamanya pada menit ketiga yang berawal dari operan Kevin De Bruyne, lalu kemudian Haaland langsung melepaskan tendangannya ke sudut gawang yang berhasil mencetak gol pertama untuk City.
Pada menit ke 18 Erling Haaland kembali mencatatkan namanya di papan skor usai kerja sama yang apik bersama dengan Kevin De Bruyne, City unggul dengan skor 2-0 atas tuan rumah.
Gol ketiga berhasil diciptakan kembali oleh Erling Haaland pada menit ke 40.
Berawal dari Kevin De Bruyne yang sukses melakukan assist umpan daerah kepada Haaland dan langsung dieksekusi dengan solo run.
Skor 3-0 Manchester City unggul di babak pertama. Namun selang lima menit tim tuan rumah berhasil mencetak gol.
Pada menit ke 45 Jordan Clark berhasil menceak gol dari luar kotak penalti, bola melengkung ke arah pojok kiri gawang yang langsung menembus gawang City.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: