Kenali Faktor Tumbuh Uban di Usia Muda, Apa Penyebabnya?

Kenali Faktor Tumbuh Uban di Usia Muda, Apa Penyebabnya?

Kenali faktor tumbuh uban di usia muda-Foto: Ilustrasi/Freepik -

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Tumbuhnya rambut putih tau uban yang kerap dialami setiap orang merupakan proses yang alami terjadi. Di dalam tubuh terdapat folikel rambut yang berperan untuk menentukan warna rambut. 

Folikel ini berupa lubang atau pori kecil yang terdapat di lapisan kulit terluar dan menjadi tempat tumbuhnya rambut.

Namun, timbulnya uban juga dialami oleh beberapa orang yang lebih muda, bahkan remaja. Ternyata rambut putih yang muncul di usia muda berhubungan dengan kesehatan tubuh.

Kemungkinan munculnya uban di usia dini dapat dipengaruhi oleh gen keturunan ataupun rutinitas sehari-hari yang dilakukan sebagian besar orang.

BACA JUGA:

Tumbuhnya uban atau rambut putih pada usia muda dapat disebabkan oleh beberapa faktor, simak ulasannya pada artikel dibawah berikut ini.

Genetik atau Faktor Keturunan

Penelitian di Indian Journal of Dermatology, Venereology and Leprology pada tahun 2013 menyebutkan, uban yang muncul lebih dini dapat berkaitan dengan faktor genetik atau keturunan di keluarga. Selain itu, ras dan etnis tertentu juga bisa berperan. Studi yang sama pada ras Kaukasian menemukan, kemunculan uban dapat dimulai dari usia 20 tahun. Sementara, pada ras Asia dimulai di usia 25 tahun, dan ras Afrika-America di usia 30 tahun. 

 

Stres

Salah satu hal yang juga menjadi penyebab seseorang beruban di usia muda adalah stres. Pasalnya, stres yang berkepanjangan dapat memicu stres oksidatif, yaitu sebuah kondisi di mana terjadi ketidakseimbangan antara radikal bebas dengan antioksidan dalam tubuh. Kondisi ini dapat menyebabkan sejumlah masalah kesehatan, salah satunya adalah sel-sel rambut mengalami kerusakan.

Kebiasaan Merokok

Merokok dapat memberikan dampak negatif pada kesehatan, termasuk memicu munculnya uban di usia muda, bahkan sebelum usia 30 tahun. Kebiasaan merokok dapat menyebabkan peningkatan stres oksidatif yang merusak melanosit folikel rambut. Selain itu, racun yang terkandung dalam rokok dapat menyebabkan kerusakan pada sel-sel, jaringan, dan organ tubuh, termasuk salah satunya merusak folikel rambut.

Kurangnya Asupan Vitamin B-12 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: