Bikin Senang Keluarga! Inilah Rekomendasi 11 Mobil MVP Terbaik 2024 Dibawah Rp100 Juta

Bikin Senang Keluarga! Inilah Rekomendasi 11 Mobil MVP Terbaik 2024 Dibawah Rp100 Juta

Mazda VX-1 mirip dengan Suzuki Ertiga--Mazda

Sama seperti Ertiga, Nissan Evalia juga dikategorikan sebagai mobil jenis MPV. Namun, mobil ini berukuran sedikit lebih besar, sehingga muat sampai dengan delapan penumpang. 

Untuk mendapatkan Nissan Evalia dengan harga di bawah 100 juta, bisa memilih Evalia keluaran tahun 2012-2013 yang dijual dengan harga mulai dari Rp 82.000.000 - 93.000.000 

BACA JUGA:Penjualan Mobil Turun 1,5 Persen di 2023, Merek Apa yang Paling Laris?

6. Toyota Innova E (2004-2005)

Dibandingkan dengan mobil lain yang sudah disebutkan sebelumnya, Innova memiliki dimensi yang paling besar. Hal ini mempengaruhi bagian dalam kabin mobil, memberikan ruang kaki yang luas di masing-masing baris kursi penumpang. Sebagai mobil MPV, mobil Innova ini bisa menampung sampai delapan orang penumpang.

Innova generasi pertama diperkenalkan di tahun 2004. Tipe inilah yang bisa didapatkan varian bekasnya dengan harga terjangkau, yaitu Toyota Innova E yang tersedia di pasar mobil bekas dengan harga mulai dari Rp 85.000.000 - 100.000.000.

7. Daihatsu Sigra 1.2 R Deluxe (2016-2017)

Apabila Daihatsu Xenia disebut sebagai kembaran Avanza, Sigra justru disebut sebagai mobil kembar dari Calya. Mobil ini merupakan jenis MPV kelas bawah yang bisa menampung sampai tujuh penumpang. 

Mobil ini juga sering dijadikan pilihan bagi yang mencari mobil keluarga murah di bawah 100 juta. Secara khusus, Daihatsu Sigra tipe 1.2 R Deluxe yang dirilis antara tahun 2016-2017 saat ini tersedia di pasar mobil bekas dengan harga jual mulai dari Rp 80.000.000 - Rp 98.000.000. 

8. Daihatsu Luxio X (2008)

Luxio merupakan jenis mobil MPV yang berukuran cukup besar. Selain itu, Luxio juga sering disebut sebagai minibus. Dilengkapi dengan sliding door, mobil ini cocok digunakan untuk pengangkutan barang maupun keperluan keluarga besar, karena muat hingga delapan orang anggota keluarga. 

Daihatsu telah memproduksi Luxio sejak lama. Luxio generasi awal, seperti Luxio tipe X yang keluar tahun 2008, saat ini bisa didapatkan versi bekasnya dengan harga mulai dari Rp 52.000.000. 

BACA JUGA:Mirip Suzuki Jimny, Wuling Perkenalkan Mobil Listrik Baojun Yep Bergaya SUV, Harganya Gak Sampe Rp200 Juta!

9. Suzuki APV 1.5 GE (2009)

Sama seperti Luxio, APV juga termasuk sebagai mobil MPV dengan tampilan menyerupai minivan. Mobil ini juga menggunakan sliding door, memudahkan setiap penumpang yang akan masuk. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: