Resmi! Jokowi Buka Kuota CPNS 2024 Sebanyak 690 Ribu Bagi Fresh Graduate!
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Tak main-main, presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan kuota yang disiapkan pemerintah untuk Calon Pegawai Negeri Sipil 2024. Di mana, 690.000 kursi di antaranya disiapkan untuk lulusan baru atau fresh graduate.
Jumlah rekrutmen CPNS 2024 kali ini mencapai 2,3 juta formasi. Kesempatan ini juga terbuka luas bagi lulusan baru atau fresh graduate untuk dapat mengikuti seleksi CPNS 2024.
"Pemerintah memberikan kesempatan bagi para lulusan baru atau fresh graduate dengan membuka formasi CPNS 2024 sebanyak 690 ribu orang. Tersebar di instansi pusat 207 ribu dan daerah 483 ribu," jelas Jokowi di Istana Negara, Jakarta Pusat, pada Jumat 5 Januari 2024.
Tak hanya CPNS, kata Jokowi, tahun ini pemerintah juga membuka formasi untuk pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) sebanyak 1,6 juta orang. Jika ditotal ada 2,3 juta formasi yang dibuka CPNS 2024.
BACA JUGA:
- Tarif Biaya Admin BCA Akan Mulai Naik Per 19 Januari 2024, Cek Rincian Lengkapnya!
- Update Harga Emas Pegadaian 6 Januari 2024, Cek Rincian Antam, Retro, dan UBS di Sini!
- Survei LSI di Jatim: Prabowo-Gibran Unggul 46,7 Persen, Ganjar-Mahfud 26,6%, AMIN 16,2%,
“Formasi-formasi tersebut akan dialokasikan untuk guru dan dosen, tenaga kesehatan, serta tenaga teknis sesuai dengan kebutuhan,” tambah orang nomor satu di Tanah Air tersebut.
Selain itu, lanjut Jokowi, tahun ini pemerintah juga akan menyelesaikan penataan non ASN berdasarkan database BKN sebanyak 1,6 juta formasi yang belum diangkat sebagai PPPK. Hal ini sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 20 tahun 2023 tentang ASN.
“Melalui kesempatan ini saya mengundang saudara-saudara, talenta-talenta muda hebat Indonesia untuk memanfaatkan peluang rekrutmen calon ASN tahun 2024, dan menjadi bagian dari semangat reformasi birokrasi serta pelayanan publik yang berdampak dan lebih baik,” jelas Jokowi.
Sebelumnya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Abdullah Azwar Anas mengatakan jumlah formasi fresh graduate kali ini lebih banyak. Ia mengatakan sebelumnya formasi untuk mereka yang baru lulus kuliah itu hanya 28 ribu orang.
Lebih lanjut, Anas juga memberikan rincian terkait formasi dan kuota yang dibutuhkan pada tiap-tiap sektor. Untuk sektor pusat, Anas menyebut membutuhkan sebanyak 429.183 fresh graduate, dimana 207.247 orang di antaranya adalah CPNS dan 221.936 lainnya adalah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Jumlah tersebut adalah gabungan bagi beberapa formasi, yakni guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis. Sementara untuk formasi daerah, pemerintah membutuhkan sebanyak 1.867.333 orang yang terbagi atas 483.575 orang CPNS dan 1.383.758 orang PPPK.
BACA JUGA:
- Mediasi Rp 1 Miliar PO Haryanto dan Pemilik Pajero, Kecelakaan di Tol Batang, Begini Kronologinya
- Gibran Bagi-Bagi Susu di CFD, Bawaslu : Pelanggaran Hukum Lainnya
- Kecelakaan KA di Cicalengka, Ini Jumlah Penumpang Commuter Bandung Raya dan KA Turangga
Lebih rinci, formasi PPPK di daerah tersebut dibagi lagi menjadi beberapa sektor, di antaranya adalah 419.146 guru, 417.196 tenaga kesehatan, dan 547.416 tenaga teknis.
Jutaan kuota ASN untuk fresh graduate ini menjadi bukti komitmen negara dalam memberikan kesempatan bagi para talenta muda terbaik Indonesia untuk mengabdikan tenaga dan pikirannya pada Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: