Tarif Biaya Admin BCA Akan Mulai Naik Per 19 Januari 2024, Cek Rincian Lengkapnya!

Tarif Biaya Admin BCA Akan Mulai Naik Per 19 Januari 2024, Cek Rincian Lengkapnya!

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Awal tahun 2024 ini, salah satu bank yang akan melakukan penyesuaian biaya layanan adalah BCA.

Perusahaan yang terafiliasi dengan Grup Djarum itu menginformasikan adanya perubahan limit untuk seluruh jenis kartu yang berlaku mulai dari 19 Januari 2024.

Melalui laman resminya, BCA mengungkapkan alasan kenaikan untuk meningkatkan kualitas layanan. Namun, untuk jenis kartu TabunganKu biaya administrasi per bulannya tetap dibebaskan seperti sebelumnya.

“Untuk meningkatkan kualitas layanan dan kenyamanan transaksi, limit transaksi harian dan biaya administrasi bulanan akan mengalami perubahan mulai 19 Januari 2024,” tulis dalam keterangan resmi BCA, dikutip Kamis, 4 Januari 2024.

BACA JUGA:

Tercatat, kenaikan biaya administrasi bulanan hanya terjadi pada rekening Tahapan Xpresi, dari sebelumnya Rp7.500 per bulan menjadi Rp10.000 per bulan. Kenaikan ini tercatat sebesar 33,34 persen dibanding biaya administrasi sebelumnya.

Kenaikan biaya administrasi hanya berlaku untuk jenis kartu Tahapan Xpresi BCA. Saat ini biaya hanya Rp7.500. Tapi mulai 19 Januari naik menjadi Rp10 ribu per bulan.

Sementara biaya administrasi bulanan untuk jenis kartu debit BCA Silver/Blue, BCA Gold, BCA Platinum, Tapres dan BCA Dolar tetap sama dengan saat ini.

Selain itu, BCA meningkatkan batas transaksi harian bagi nasabahnya yang berlaku mulai 19 Januari 2024.

Peningkatan ini mencakup semua jenis kartu, mulai dari Tahapan Xpresi BCA hingga Debit BCA Platinum, dan mencakup berbagai transaksi seperti penarikan tunai, transfer antar rekening BCA, transfer antar bank, serta transaksi menggunakan kartu debit.

Berikut rincian limit transaksi harian dan biaya administrasi bulanan:

1. Tabunganku

  • Tarik tunai: tetap Rp 7 juta
  • Transfer antar rekening BCA: tetap Rp 25 juta
  • Transfer antar bank: -
  • Transaksi debit: -
  • Biaya administrasi: tetap gratis

 

2. Tahapan Xpresi BCA

  • Tarik tunai: jadi Rp 10 juta dari sebelumnya Rp 7 juta
  • Transfer antar rekening BCA: jadi Rp 50 juta dari Rp 25 juta
  • Transfer antar bank: jadi Rp 20 juta dari Rp 10 juta
  • Transaksi debit: jadi Rp 50 juta dari Rp 25 juta
  • Biaya administrasi: jadi Rp 10.000

 

3. Debit BCA Silver/Blue (Mastercard)

  • Tarik tunai: jadi Rp 15 juta dari Rp 10 juta
  • Transfer antar rekening BCA: jadi Rp 100 juta dari Rp 50 juta
  • Transfer antar bank: jadi Rp 30 juta dari Rp 15 juta
  • Transaksi debit: jadi Rp 100 juta dari Rp 50 juta
  • Biaya administrasi: tetap Rp 15.000

 

4. Debit BCA Silver/Blue (GPN)

  • Tarik tunai: jadi Rp 15 juta dari Rp 10 juta
  • Transfer antar rekening BCA: jadi Rp 100 juta dari Rp 50 juta
  • Transfer antar bank: jadi Rp 30 juta dari Rp 15 juta
  • Transaksi debit: jadi Rp 100 juta dari Rp 50 juta
  • Biaya administrasi: tetap Rp 14.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: