Manfaat Radja Nainggolan di Bhayangkara FC Usai Mengalahkan Persita Tangerang

Manfaat Radja Nainggolan di Bhayangkara FC Usai Mengalahkan Persita Tangerang

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pada awal Desember 2023 ini, Bhayangkara FC membuat kejutan dengan berhasil merekrut pemain internasional kelas dunia yakni Radja Nainggolan untuk mengarungi setengah musim sisa BRI Liga 1 2023/2024.

Kedatangan Radja Nainggolan bisa memberikan dampak positif bagi BRI Liga 1.

Dan diketahui, Nainggolan datang ke Bhayangkara FC dengan nilai kontrak yang cukup besar.

Dari informasi yang didapatkan bahwa Radja Nainggolan dikontrak dengan harga Rp 5 miliar lebih. 

Dengan kehadiran Radja Nainggolan yang merupakan mantan pemain Inter Milan tersebut diharapkan bisa menjadi juru selamat The Guardian yang saat ini sedang berjuang di zona degredasi.

Radja Nainggolan sukses menjalani debut sempurna bersama dengan Bhayangkara FC di Liga 1 pada Minggu 17 Desember 2023.

BACA JUGA:Andre Onana Bikin Virgil Van Dijk Geram, The Reds : Gara-Gara Anda Pertandingan Cuma 30 Menit

BACA JUGA:PSSI Gigit Jari! FIFA Tunjuk Chile Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20 2025

Pemain dengan nomor punggung 10 tersebut akhirnya resmi menjalani debut bersama Bhayangkara FC saat menang 3-0 atas Persita Tangerang pada pertandingan Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhage, Bekasi.

Radja Nainggolan main pada menit ke-56 menggantikan Muhammad Ragil. Ada sejumlah hal positif yang didapat Bhayangkara FC dengan kehadiran Radja Nainggolan di lapangan.

Tidak hanya sukses, namun kehadiran Radja Nainggolan memberikan beberapa manfaat untuk Bhayangkara FC. Berikut tiga manfaat debut Radja Nainggolan untuk Bhayangkara FC.

1. Menambah Rasa Percaya Diri Tim

Kehadiran pemain yang kaya pengalaman dan punya kualitas berkelas seperti Radja Nainggolan terbukti sukses untuk menambah rasa kepercayaan diri para pemain Bhayangkara FC lainnya.

Radja Nainggolan seolah mampu menularkan permainan apiknya kepada rekan-rekannya. Terlebih dia bisa mentransfer ketenangan dalam hal ini mentalitas yang kuat kepada rekan-rekannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: