Isi Pasal yang Menjerat Firli Bahuri, Perlawanan Siap Dilakukan!
JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Polda Metro Jaya resmi menetapkan Ketua KPK Firli Bahuri sebagai tersangka dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Pihak Firli merasa keberatan dengan penetapan tersangka itu.
"Yang pertama kami jelas keberatan ya. Sebagai kuasa hukumnya, kami keberatan atas penetapan tersangka Pak Firli," kata kuasa hukum Firli, Ian Iskandar pada Kamis 23 November 2023.
Bagi Ian, Penetapan tersangka Firli Bahuri terkesan dipaksakan. Dia juga mengatakan alat bukti yang disita penyidik dalam kasus tersebut tidak pernah diperlihatkan.
"Alasannya, satu, itu dipaksakan. Kedua, alat bukti yang menurut mereka sudah disita itu, itu tidak pernah diperlihatkan," ujarnya.
Ian juga turut menyampaikan bahwa sudah berkomunikasi dengan Firli Bahuri sejak penetapan tersangka malam tadi.
Hasilnya, Firli Bahuri akan melakukan perlawanan terkait status tersangka yang ada.
BACA JUGA:
- Ketua KPK Korupsi, Ini Tanggapan Presiden Jokowi
- Ketua KPK Resmi Tersangka Korupsi, Berikut Pernyataan Polda Metro Jaya Tentang Firli Bahuri
Isi Pasal Yang Menjerat Firli Bahuri
Dirkrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan Firli dijerat pasal dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Firli diduga melakukan pemerasan, penerimaan gratifikasi, dan penerimaan suap.
Dugaan tindak pidana itu terkait dengan penanganan permasalahan hukum di Kementerian Pertanian.
"Berupa pemerasan atau penerimaan gratifikasi atau penerimaan hadiah atau janji oleh pegawai negeri atau penyelenggara negara yang berhubungan dengan jabatannya terkait penanganan permasalahan hukum di Kementerian Pertanian Republik Indonesia pada kurun waktu tahun 2020 sampai 2023," kata Ade Safri Simanjuntak, Rabu 22 November 2023.
"Sebagaimana dimaksud dalam Pasal 12e, 12B atau Pasal 11 UU Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 65 KUHP yang terjadi di wilayah hukum Polda Metro Jaya pada sekitar tahun 2020-2023," kata Dirkrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu 22 November 2023.
BACA JUGA:
- Si Tampan Tersandung Korupsi,Mantan Menpora Dihukum 7 Tahun dan Dicambuk
- Ketua DPRD Kota Bekasi Sambut Baik Pelaksanaan Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: