Bitcoin Halving 2024 Segera Terjadi, Ini Pengaruh Terhadap Investor dan Penambang

Bitcoin Halving 2024 Segera Terjadi, Ini Pengaruh Terhadap Investor dan Penambang

JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Dalam jaringan Bitcoin ada salah satu peristiwa penting yang sangat berpengaruh dan dinantikan oleh peminat Bitcoin, yakni Bitcoin halving.

Perlu diketahui, peristiwa halving Bitcoin ini berlangsung setiap empat (4) tahun sekali dan selanjutnya akan jatuh pada tahun 2024 mendatang.

Pada dasarnya, halving Bitcoin mengurangi tingkat pembuatan koin baru sehingga akan menurunkan jumlah pasokan baru yang tersedia. Pasalnya, pada halving Bitcoin, hadiah untuk menambang transaksi akan Bitcoin dipotong setengahnya. Di sisi lain, implementasi halving memiliki fungsi dan tujuan utama yang berbeda bergantung pada konteksnya.

Beberapa contoh fungsi dan tujuan utama yang terkait dengan implementasi halving, antara lain, adalah untuk mengurangi laju inflasi dari aset digital tersebut. Di samping itu, fungsi dan tujuan utama lainnya adalah untuk mengatur pasokan aset digital, meningkatkan nilai aset, serta meningkatkan keamanan jaringan.

BACA JUGA:

Mekanisme Halving Bitcoin

Penting diketahui bahwa halving Bitcoin terjadi sekitar setiap empat (4) tahun atau setelah sekitar 210.000 blok ditambang. Hal itu berlangsung sebagai bagian dari mekanisme yang telah ditentukan sejak awal pada protokol Bitcoin.

Adapun setiap blok pada jaringan Bitcoin berisi transaksi yang dikumpulkan oleh para penambang (miner). Para penambang ini memakai kekuatan komputasi mereka untuk memecahkan algoritma kriptografis kompleks, yaitu proof-of-work (POW).

Ketika penambang telah berhasil memecahkan algoritma, mereka nantinya akan menciptakan blok baru yang valid, lalu menambahkannya ke blockchain Bitcoin. Sebagai insentifnya, para penambang mendapatkan hadiah berupa Bitcoin baru.

Pada awalnya atau ketika peluncuran Bitcoin pada tahun 2009 silam, hadiah tersebut ditetapkan sebesar 50 Bitcoin per blok. Akan tetapi, sebagai bagian dari desain Bitcoin, setiap 210.000 blok yang ditambang, hadiah blok mengalami halving/pemangkasan setengah. 

Maka dari itu, setelah halving pertama, hadiah blok telah berkurang menjadi 25 Bitcoin, lalu menjadi 12,5 Bitcoin setelah halving kedua, dan demikian seterusnya.

Perlu diketahui, jika ekspektasi setelah halving tidak terpenuhi atau jika persepsi pasar menjadi negatif maka hal itu bisa mempengaruhi sentimen dan menyebabkan aksi jual yang lebih besar yang berpotensi menekan harga Bitcoin. 

Akan tetapi, sebaliknya, jika ekspektasi terpenuhi atau bahkan melebihi harapan maka hal itu bisa menciptakan sentimen positif dan mendorong kenaikan harga Bitcoin.

Halving Bitcoin pun memiliki dampak psikologis yang bisa mendorong minat dan permintaan lebih lanjut dari investor maupun trader Bitcoin. Faktor psikologis yang terlibat di dalamnya, antara lain, antisipasi keuntungan dari investor dan trader.

Dalam hal ini, sebelum halving, banyak investor dan trader yang mengantisipasi kenaikan harga Bitcoin setelah halving. Harapan akan potensi keuntungan itu bisa mendorong minat yang lebih besar dalam membeli Bitcoin sebelum halving.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: