Malam Puncak HUT Provinsi Bengkulu Musisi Papan Atas, Ada Band Siap Manggung

Malam Puncak HUT Provinsi Bengkulu Musisi Papan Atas, Ada Band Siap Manggung

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Tanggal 18 November nanti, Provinsi Bengkulu akan memperingati Dirgahayu Provinsi yang ke-55. Pemerintah Provinsi Bengkulu sudah melakukan berbagai macam persiapan agar momen spesial Provinsi setiap setahun sekali itu berjalan dengan baik.

Jika tidak ada kendala Malam Puncak dan malam syukuran HUT ke -55 Provinsi Bengkulu yang akan digelar Sabtu, 18 November 2023 malam, akan dimeriakan dengan grup band papan atas tanah Air, Ada Band. Sekarang ini persiapan -persiapan untuk kelangsungan acara tersebut sudah mulai digelar terutama dari rapat persiapannya.

Gubernur Bengkulu Prof Dr. Rohidin Mersyah mengajak segenap lapisan masyarakat Bengkulu untuk hadir pada perayaan malam puncak HUT Provinsi Bengkulu ke -55 itu. Pelaksanaanya akan digelar di Halaman Balai Raya Semarak Bengkulu.

''Kita ajak semua masyarakat, ada penampilan ada band, semuanya gratis, dan juga nanti ada kegiatan berupa bazar-bazar dari usaha kecil menengah mikro, ''ucapnya beberapa waktu lalu. Bersamaan dengan penampilan ada band tersebut juga digelar kegiatan  Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata Indonesia (BBW) Bengkulu.

BACA JUGA:

Sementara itu Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Bengkulu Dr. Hj Oslita menambahkan rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Bengkulu sudah dimulai sejak 17 November dan berakhir pada 19 November  yang ditutup dengan pelaksanaan kegiatan jalan sehat.''Itu beberapa rangkaian acaranya, ''tukasnya.

Provinsi Bengkulu Resmi ditetapkan menjadi sebuah Provinsi pada tanggal 18 November 1968. Sebelum ditetapkan menjadi Provinsi , Bengkulu berstatus sebagai sebuah keresidenan dari Provinsi Sumatera Selatan.

Sejak resmi menjadi sebuah Provinsi di Bengkulu sudah ada 13 Orang Gubernur yang memimpin.

Masing-masing

1.Ali Amin (1968 – 1974)

2.Abdul Chalik (1974 – 1979)

3.Suprapto (1979 – 1989)

4.H. A. Razie Yahya (1989 – 1994)

5.Adjis Achmad (1994 – 1999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: