Daftar Maskapai Terburuk di dunia pada 2023, Dua Diantaranya dari Indonesia

Daftar Maskapai Terburuk di dunia pada 2023, Dua Diantaranya dari Indonesia

JAKARTA, RADARPENA - Platform layanan perjalanan Bounce merilis daftar maskapai terburuk di dunia pada 2023. 

Dalam daftar Bounch itu, dua maskapai asal Indonesia, yakni Wings Air dan Lion Air masuk daftar maskapai internasional terburuk di dunia. 

Wings Air dan Lion Air merupakan maskapai penerbangan berbiaya rendah atau low cost carrier (LCC) di bawah naungan Lion Group. 

Selain itu, Bounce hanya memberi nilai 0,37/10 kepada maskapai milik PT Wings Abadi Airline tersebut. 

BACA JUGA:Sony a6700 Lebih Canggih Dan Nyaman Bagi Penggemar Fotografi

Ada sejumlah faktor yang menyebabkan skor Wings Air rendah, seperti tingkat pembatalan penerbangan yang mencapai 15,91 persen. 

Hal yang sama juga dialami oleh Lion Air yang masuk daftar maskapai internasional terburuk di dunia. 

Berikut maskapai internasional terburuk di dunia berdasarkan data Bounce awal Agustus 2023.

1. Wings Air, skor: 0,37/10 

2. Lion Air, skor: 0,61/10 

3. Jetstar Airways: 0,94/10 

4. flydubai, skor: 1 

5. VivaAerobus, skor: 1.18 

6. Wizz Air, skor: 1.31 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: