Mengungkap Inovasi Terbaru dalam Fotografi dengan Kamera Canon 200D
Kamera Canon - Canon 200D, juga dikenal sebagai Canon EOS Rebel SL2, adalah inovasi terbaru dari Canon dalam dunia fotografi digital.
Kamera ini menawarkan kualitas gambar yang luar biasa dengan kemampuan teknologi terbaru, cocok untuk fotografer amatir maupun profesional.
Salah satu fitur unggulan dari Canon 200D adalah kemampuannya dalam merekam video Full HD 1080p dengan kecepatan hingga 60fps.
Spesifikasi Canon EOS 200D
Canon 200D mengusung sensor CMOS APS-C beresolusi 24,2 megapiksel yang mampu menghasilkan gambar yang tajam dengan kualitas warna yang brilian.
Hal ini menjadikan kamera ini cocok untuk merekam momen-momen berharga dalam format video berkualitas tinggi. Selain itu, Canon 200D juga dilengkapi dengan teknologi Dual Pixel CMOS AF yang memungkinkan pemfokusan otomatis yang cepat dan akurat saat merekam video maupun memotret.
Canon 200D memiliki desain yang kompak dan ringan, membuatnya sangat nyaman digunakan sepanjang hari.
Kamera ini juga dilengkapi dengan layar sentuh LCD Vari-angle yang dapat diputar dan dilipat sehingga memudahkan pengambilan gambar dari sudut atau posisi yang sulit.
BACA JUGA:
- Perbedaan Kamera DSLR dan Mirrorless: Memahami Pilihan yang Tepat untuk Fotografi Anda
- Daftar Harga Kamera Canon Terbaru 2023
Fitur Wi-Fi dan Bluetooth juga hadir dalam Canon 200D, memungkinkan pengguna untuk menghubungkannya ke perangkat lain seperti smartphone atau tablet untuk mentransfer dan berbagi foto dengan mudah.
Dalam hal kecepatan, Canon 200D menawarkan burst shooting hingga 5fps, memungkinkan pemotretan beruntun saat merekam aksi yang cepat.
Kamera ini juga dilengkapi dengan berbagai mode pemotretan, seperti mode potret, landscape, sport, dan masih banyak lagi. Hal ini bisa membantu pemula maupun profesional menghasilkan gambar yang berkualitas sesuai dengan kebutuhan.
Harga Canon EOS 2000D Kit 18-55mm Terbaru Agustus 2023
Dikutip dari pricebook.co.id untuk kisaran harga di E-commerce dan offline Toko adalah sebagai berikut :
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: