Pertemuan Presiden Prabowo dengan Narendra Modi , Ini 5 Kesepakatan Kerjasama Indonesia dan India

Minggu 26-01-2025,14:00 WIB
Reporter : Gatot Wahyu
Editor : Gatot Wahyu

Prabowo menekankan bahwa dari diskusi yang berlangsung antara kedua negara, Indonesia dan India juga sepakat untuk memperkuat kemitraan di berbagai sektor, termasuk perdagangan, investasi, pariwisata, energi, teknologi digital, kecerdasan buatan (AI), dan infrastruktur. Prabowo turut mengundang sektor swasta India untuk berinvestasi dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia.

"Kami membuka perekonomian kami terhadap partisipasi investasi di bidang infrastruktur dan kami mengundang India untuk mengambil bagian dalam program infrastruktur Indonesia di segala bidang,” kata Prabowo.

Adapun Prabowo menyorot di bidang pertahanan, Indonesia baru saja meratifikasi perjanjian kerja sama pertahanan dengan India. Selain itu, di sektor pendidikan, Prabowo mengapresiasi dukungan India atas peningkatan jumlah mahasiswa Indonesia di India. Ia pun mendorong pembukaan lembaga pendidikan India di Indonesia.

“Kami belajar dari program-program sukses Anda dan mengirimkan tim teknis kami untuk mempelajarinya. Saat ini, banyak dari program tersebut telah kami terapkan di Indonesia,” kata Prabowo.(anisha)

 

Kategori :